Example floating
Example floating
Iklan ramadhan 2024 arkam
DaerahPendidikanSultra

Tingkat Kualitas Pengajar, Dosen Stikes Mandala Waluya Kendari Lanjut Sekolah.

2293
×

Tingkat Kualitas Pengajar, Dosen Stikes Mandala Waluya Kendari Lanjut Sekolah.

Sebarkan artikel ini

tegas.co, KENDARI, SULTRA – Upaya peningkatan sumber daya tenaga dosen di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Mandala Waluya Kendari, Sulawesi Tenggara,terus diupayakan. Dosen yang masih memiliki kualifikasi S-2 didorong untuk lanjut ke tingkat doktoral (S-3).

Tampak depan kampus STIKES Mandala Walulya Kendari. FOTO : BAIM J

Langkah yang diambil oleh Stikes Mandala Waluya Kendari ini tak lain untuk menghasilkan alumni yang lebih berkualitas. Para dosen yang berminat ke jenjang doktoral itu akan diberikan beasiswa dari kampus ataupun dari pemerintah langsung untuk peningkatan kualitas ini.

Muh. Idrus, S.KM.,M.Kes., Ketua Stikes Mandala Waluya Kendari, Sabtu (9/1/17) mengungkapkan, sebuah perguruan tinggi selain mempunyai kualitas alumninya ditunjang oleh tenaga pengajar yang ahli serta berkompeten.

“Tenaga pengajar di kampus ini, akan diberi beasiswa untuk melanjutkan studinya di luar negeri dan dalam negeri. Nah, disitu ketika kembali mengajar di sini dan menghasilkan alumni yang berkualitas yang siap untuk bekerja di luar,”ungkapnya.

Untuk diketahui, saat ini Mandala Waluya Kendari telah terakreditasi B untuk se Sulawesi Tenggara. Pihak kampus ini sangat optimis dengan program peningkatan tenaga mengajar dan alumninya.

BAIM J / NAYEF

error: Jangan copy kerjamu bos