Example floating
Example floating
Iklan ramadhan 2024 arkam
Berita UtamaTegas.co Nusantara

LAZISMU Jepara Beri Dukungan Moril Petugas Paramedis Tangani Corona

1878
×

LAZISMU Jepara Beri Dukungan Moril Petugas Paramedis Tangani Corona

Sebarkan artikel ini

Wabah Corona atau yang biasa disebut juga Covid -19 sebuah wabah momok yang menakutkan bagi seluruh insan manusia di dunia.

Virus yang berasal dari China ini menghentikan segala kegiatan manusia tidak terkecuali Indonesia tak terkecuali di Jepara. Virus ini membuat sibuk para medis khususnya di rumah sakit.

Lembaga Amal Zakat Infak Sodaqoh Muhammadiyah ( LAZISMU)  Jepara terpanggil untuk  berempati memberikan dukungan moril.

Pada Senin (30/03/2020) LAZISMU Jepara yang dipimpin oleh Nur Kholis berkunjung ke RSUD RA Kartini Jepara, RSI Sultan Hadirin Jepara, RS PKU Aisyiyah Jepara dan RS PKU Muhammadiyah Mayong.

Nur Kholis mengatakan pihaknya datang ke rumah sakit untuk memberikan dorongan semangat dan sedikit tali asih atas perjuangan tenaga medis dalam berjuang mencegah dan memutuskan mata rantai penularan wabah ini.

“Harapan saya semoga wabah ini segera berakhir dan rekan-rekan medis diberi kekuatan lahir batin dan kesehatan jasmani dan rohani,” harapnya.

Terhadap dukungan LAZISMU Jepara petugas medis RSUD RA Kartini Jepara mengucapkan banyak terimakasih.

“LAZISMU datang ke RSUD Kartini membagikan parcel ke beberapa ruangan, kami sangat bangga sekaligus merasa terenyuh atas kepedulian LAZISMU, sukses untuk LAZISMU Jepara dengan programnyanya brerbagi untuk negeri,” ungkap Ukhrowiyah tenaga medis di RSUD RA Kartini Jepara

Tim Redaksi

error: Jangan copy kerjamu bos