Example floating
Example floating
Iklan ramadhan 2024 arkam
Berita Utama

Plt Wali Kota, Lantik plt Sekda Kota Kendari

1002
×

Plt Wali Kota, Lantik plt Sekda Kota Kendari

Sebarkan artikel ini

tegas.co., KENDARI, SULTRA – Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Kota Kendari, Zulkarnain, Kadir lantik Dr. H. Indra Muhamad selaku plt Sekertaris Daerah (Sekda) Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) di aula kantor Wali Kota Kendari, Rabu (11/04/2018).

Pelantikan Dr. H. Indra Muhamad, sebagai plt Sekda Kota Kendari sesuai keputusan Wali Kota Kendari  Nomor 461 tahun 2018, tentang pengangkatan pejabat sekertaris daerah Kota Kendari tanggal 11 April 2018.

Dalam sambutanya Plt Wali Kota Kendari Sulkarnain, K beharap, dengan dilantinknya plt Sekda Kota Kendari, roda pemerintahan semakin berjalan dengan baik dan lancar.

“Harapan kita dengan plt Sekertaris Daerah Kota Kendari yang baru dilantik, tentu kita berharap agar roda pemerintahan di Kota Kendari berjalan lebih efektif lagi,”ujarnya.

Dengan pelantikan ini juga, lanjut dia, ada beberapa kewenangan yang  memang harus diselesaikan oleh Pemda Kota Kendari, salah satunya pelepasan 8 aset Pemprov.

“Ada beberapa kewenangan yang bisa dimaksimalkan. Ada pengajuan kita di Pemerintah Provinsi, pelepasan aset, kurang lebih ada 8 aset selama ini masih belum tuntas diserahkan, karena terkendala, salah satunya, bulum ada yang bisa mewakili Pemerintah Kota Kendari, saya sendirikan masih Plt,” Kata dia.

Sehingga dengan dilantiknya Indra Mahmud  sebagai penjabat Sekda Kota Kendari, tidak menjadi kendala lagi untuk pelepasan aset tersebut.

“Sehingga dengan dilantiknya penjabat Sekertaris Daerah, mudah mudahan ini sudah tidak ada kendala lagi, bisa diselesaikan,” tambahnya.

Selain itu lanjut dia, ia juga berharap dengan dilantiknya Sekda Kota Kendari yang baru ini, semakin meningkatkan koordinasi dan sinergi antar Perangkat Pemda Kota Kendari.

“Salain itu, kita juga berharap agar dengan dilantiknya pejabat Sekda hari ini, koordinasi dan sinergi antar seluruh organisasi perangkat Daerah di Kota Kendari itu bisa lebih cepat dan, lebih maksimal lagi,” Tandasnya.

REPORTER: O D E K

PUBLISHER: MAS’UD

Terima kasih

error: Jangan copy kerjamu bos