Example floating
Example floating
Iklan ramadhan 2024 arkam
Berita Utama

TNI AL Koarmada II Gelar Serbuan Vaksin di Pulau Terpencil Sapekan Ujung Timur Madura

871
×

TNI AL Koarmada II Gelar Serbuan Vaksin di Pulau Terpencil Sapekan Ujung Timur Madura

Sebarkan artikel ini
Pejabat dari koarmada II saat meninjau pemvaksinan di pulau Sapeken

TEGAS.CO., SURABAYA – Program pemerintah 2 juta vaksin per hari turut disukseskan oleh TNI AL, Koarmada II yang bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan Universitas Hang Tuah menggelar serbuan vaksinasi kepada masyarakat maritim yang tinggal di pulau terpencil di ujung timur Pulau Madura yaitu Pulau Sapeken yang memiliki luas wilayah 1 Km2 dan dihuni 8500 orang jiwa.

Tim Penyelenggara vaksinasi dari Koarmada II yang dipimpin oleh Asisten Operasi Pangkoarmada II Kolonel Laut (P) Edi Haryanto dengan Tim pemvaksin dipimpin langsung oleh Kadiskes Koarmada II Kolonel Laut (K) Tirta Nandaka, Sp.Kj.K. yang tiba di Pulau Sapeken menggunakan KRI Teluk Banten-516 dan KRI HIU-634 yang bisa menjangkau kegiatan pemvaksinan di daerah terpencil Pulau Sepaken. Selasa 6/7/2021.

Asops Pangkoarmada II menyampaikan “Sengaja Koarmada II menjadikan Pulau Sapeken sebagai Sasaran Serbuan Vaksin kali ini karena jaraknya yang jauh kurang lebih 200 Km dari pulau Sumenep dan lebih dari 200 Km dari Pulau Bali dengan wilayah 1 Km2 dihuni oleh 8500 orang jiwa sehingga Herd imunity atau kekebalan komunal sangat penting di Pulau Sapeken. Sebab jika ada yang terpapar Covid-19 proses evakuasi membutuhkan waktu 12 jam untuk bisa di evakuasi di Kabupaten Sumenep,” terang Kolonel Edi sapaan karib Asops Pangkoarmada II.

Lebih lanjut Asops menyampaikan “ Kegiatan pemvaksinan di Kota dan pulau besar telah banyak dilaksanakan pelayanan vaksinasi, namun tidak seperti di pulau terpencil seperti di Pulau Sapeken sehingga Pulau Sapeken menjadi sasaran penting untuk dilaksanakan vaksinasi. Kegiatan ini akan dilaksanakan selama 2 hari dengan target 1500 orang per hari, Dalam kegiatan ini juga akan diserahkan APD sebanyak 12000 buah, masker 600.000 buah dan hand sanitizer 12.000 buah bantuan dari Pemprov Jatim” imbuh Kolonel Edi.

Masyarakat pulau Sapeken bergairah mengikuti pemvaksinan

Dalam kegiatan ini juga, Tim Serbuan Vaksin Koarmada II memberikan pemahaman kepada masyarakat untuk mengurangi kabar yang tidak benar dan meresahkan masyarakat terkait dengan informasi vaksinasi Covid-19.

Turut hadir mendampingi Asops Pangkoarmada II dalam kegiatan Serbuan Vaksinasi covid-19 di Pulau Sapeken diantaranya Aspotmar Pangkoarmada II Kolonel Laut (P) Albertus Agung Prio S. Kadis Infolahta Koarmada II Kolonel Laut (KH) Erwan Zaenudin dan Danlanal Batuporon Letkol Laut (P) Mahfud Efendi.

Reporter: Edi Sulton
Editor: H5P

Terima kasih