Example floating
Example floating
Iklan ramadhan 2024 arkam
DaerahTegas.co Nusantara

28 Calhaj Aceh Singkil, Hari Ini Ikuti Bimbingan Manasik

1064
×

28 Calhaj Aceh Singkil, Hari Ini Ikuti Bimbingan Manasik

Sebarkan artikel ini
mengumandangkan tabliyah, mengawali pelaksanaan bimbingan manasik haji, Selasa (25/7/2017) FOTO : MAN
Para calon jamaah haji sedang mengumandangkan tabliyah, mengawali pelaksanaan bimbingan manasik haji, Selasa (25/7/2017)
FOTO : MAN

tegas.co, ACEH SINGKIL – Berjumlah 28 calon jamaah haji (Calhaj) Kabupaten Aceh Singkil, hari ini mulai mengikuti bimbingan manasik haji, yang berlangsung selama dua hari, Selasa dan Rabu (26/7/2017).

Para jamaah haji ini akan diberangkatkan dalam kelompok terbang satu (Kloter) 1, melalui embarkasi Bandara Sultan Iskandar Muda, Banda Aceh.

Bupati Aceh Singkil Dulmusrid dalam serangkaian pembukaan kegiatan manasik haji di Aula Kantor Kankemenag Aceh Singkil, Selasa (25/7/2017) berpesan, para jamaah haji harus mempersiapkan kesehatan dan fisik agar prima, serta tetap mengkonsumsi makanan yang sehat.

Pasang niat iklas sebelum berangkat dan pahami betul tata cara  beribadah haji yang benar, baik menyangkut UU dan maupun menyangkut sisi agama saat pelaksanaan bimbingan manasik.

“Bersyurkur lah yang sudah memenuhi persyaratan berarti Allah sudah memanggil, kesempatan tidak dua kali jangan disia-siakan kesempatan. Berbuatlah kebaikan dari sekarang dan jangan lakukan lagi perbuatan yang menyalahi disisi agama,,” pesan Dulmusrid yang juga memerintahkan Kadis Syariat Islam dan Dinas Perhubungan agar memfasilitasi transportasi perjalanan tamu-tamu Allah tersebut sampai ke embarkasi Aceh.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Aceh Singkil, Salihin melaporkan, 28 jamaah haji bersama dua jamaah petugas haji akan berangkat dalam kloter 1 bergabung dengan jamaah dari Kabupaten Aceh Selatan, Aceh Barat Daya, Kota Subulussalam, Nagan Raya, dan Kota Banda Aceh.

Sesuai jadwal, mereka akan masuk asrama haji Banda Aceh pada 15 Agustus pukul 12.00 WIB. Selanjutnya mereka akan terbang ke tanah suci, pada 16 Agustus, pukul 12.15 WIB, kata Salihin.

Kegiatan manasik haji mengacu kepada UU no.8 tahun 2013 tentang penyelenggaraan ibadah haji.

Bimbingan manasik haji tingkat kabupaten merupakan rangkaian kegiatan manasik tingkat kecamatan, sebanyak 8 kali pertemuan. Kegiatan merupakan rangkaian tugas nasional yang harus dilakukan oleh pemerintah sebelum berangkat ke tanah suci.

Sumber kegiatan berasal dari Pelaksanaan Anggaran Operasional (PAO) Haji Kankemenag tahun 2017, kata Ketua Panitia kegiatan Manasik, Suhardi Manik.

Bimbingan manasik haji tingkat Kabupaten aceh Singkil 2017 bertemakan Meningkatkan pemahaman menjadikan jamaah lebih mandiri menuju kesempurnaan ibadah haji.

MAN

PUBLISHER : HERMAN

Terima kasih

error: Jangan copy kerjamu bos