Peringati Milad Muhammadiyah ke 107, PDM Jepara Bagi Bibit Tanaman

Peringati Milad Muhammadiyah ke 107, PDM Jepara Bagi Bibit Tanaman
PDM Jepara membagikan 1.500 bibit tanaman.

Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Jepara memperingati Milad Muhammadiyah yang ke 107 dengan memberikan bantuan 1.500 bibit tanaman buah. Di antaranya tanaman nangka, matoa, jambu, dan alpokad.

Pemberian bibit ini atas kerjasama dengan Dinas Lingkungan hidup Jepara bertempat di Masjid Taqwa Jepara pada Ahad (24/11/2019). Selain dari pemberian bibit tanaman, acara milad ini juga diisi dengan pengajian dilanjut jalan sehat.

Iklan KPU Sultra

Semarak Milad Muhammadiyah yang ke 107 juga lebih meriah dengan atraksi drum band anak-anak SD Muhammadiyah Jepara sebagai pengiring jalan sehat.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup kabupaten Jepara, Farikhah Elida mengaku, sangat terkesan dengan antusiasnya warga Muhammadiyah Jepara dalam menyambut milad.

“Dengan kegiatan pemberian bantuan bibit tanaman buah ini diharapkan bisa ditanam di halaman para peserta Milad Muhammadiyah ini dan buahnya bisa bermanfaat dikemudian hari,” imbuhnya.

Ketua PDM Jepara, KH Fahrurrozi sangat berterimakasih atas bantuan Pemkab Jepara dalam hal ini Dinas LH.

“Atas nama warga Muhammadiyah Jepara, saya ucapkan banyak terimakasih atas bantuan bibit tanaman ini, sehingga memberi semangat kepada peserta jalan sehat untuk mengikuti milad Muhammadiyah yang ke 107,” katanya.