Example floating
Example floating
Iklan ramadhan 2024 arkam
Daerah

Operasi Zebra Hari ke 13, Satlantas Polres Konsel Tilang 459 Pengendara

886
×

Operasi Zebra Hari ke 13, Satlantas Polres Konsel Tilang 459 Pengendara

Sebarkan artikel ini

tegas.co. KONSEL, SULTRA – Sampai dengan hari ke 13 Operasi Zebra yang dilaksanakan oleh Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Kepolisian Resort (Polres) Konawe Selatan (Konsel), Kepolisian Daerah (Polda), Sulawesi Tenggara (Sultra), sudah menjaring ratusan pengendara baik roda dua maupun roda empat dengan jumlah penindakan sebanyak 459 surat tilang.

Operasi Zebra Hari ke 13, Satlantas Polres Konsel Tilang 459 Pengendara
Kasat Lantas Polres Konsel, IPTU Izak SH. (Foto : Mahidin)

Jumlah penindakan tersebut, jika dibandingkan dengan operasi zebra pada tahun 2016 lalu ada kenaikan signifikan hingga mencapai 240 persen.

Dimana, tahun 2016 lalu di hari ke 13 operasi zebra ditemukan jumlah penindakan 135 surat tilang. Sementara operasi zebra di hari ke 13 tahun ini jumlah penindakan mencapai 459 surat tilang.

Kepala Satuan Lalulintas (Kasat Lantas) Polres Konsel, Iptu Izak, SH ketika dikonfirmasi menjelaskan bahwa operasi zebra tahun 2017 ini ada kenaikan hingga 240 persen.

“Kemarin Senin tanggal 13 November 2017 jumlah penindakan sebanyak 459 tilang, dan hari ini, Selasa 14 November 2017 hari terakhir operasi zebra,” ujar Iptu Izak saat dikonfirmasi tegas.co melalui pesan WhatsApp, Selasa, (14/11/2017).

Perwira yang akrab disapa Izak ini menjelaskan, jumlah penindakan tahun ini mengalami kenaikan yang signifikan, dimana pada tahun 2016 lalu operasi zebra sampai dengan hari ke 13 jumlah penindakan 135 surat tilang. Sementara untuk tahun 2017 ini jumlah penindakan sudah mencapai 459 surat tilang.

” Ada kenaikan 324 penindakan atau terjadi kenaikan penindakan sebesar 240 persen yang didominasi pelanggar roda dua,” terang perwira dua balak dipundaknya ini.

Hal ini disebabkan, sambung Izak, kegiatan operasi penindakan yang secara intens dilakukan setiap hari, baik dengan cara razia stasioner maupun dengan cara hunting system yang dilakukan di lokasi-lokasi yang di indikasikan banyak terjadi pelanggaran lalu lintas.

” Harapan kami, melalui operasi zebra tahun ini akan tumbuh kesadaran masyarakat, khususnya masyarakat Konsel untuk tertib dalam berlalu lintas,” pungkas Iptu Izak.

Mudah-mudahan, tambah Izak, melalui moment operasi zebra tahun ini diharapkan masyarakat Konsel khususnya tidak melakukan pelanggaran lalu lintas, serta memiliki budaya dalam berlalu lintas. Yakni sebelum berkendara periksa terlebih dahulu kelengkapan, baik surat-surat seperti SIM dan STNK, kelengkapan kendaraan serta kondisi kelayakan kendaraan, sehingga ketika masyarakat sudah memiliki budaya untuk tertib berlalu lintas, mereka akan amam dan nyaman dalam berkendara serta dijauhkan dari kecelakaan lalu lintas.

REPORTER : MAHIDIN
PUBLISHARE : WIWID ABID ABADI

Terima kasih

error: Jangan copy kerjamu bos