Example floating
Example floating
Iklan ramadhan 2024 arkam
DaerahTegas.co Nusantara

Sri Sultan HB X Minta Masyarakat Jaga Keamanan Selama Ramadan

1089
×

Sri Sultan HB X Minta Masyarakat Jaga Keamanan Selama Ramadan

Sebarkan artikel ini

tegas.co., YOGYAKARTA – Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta, Sri Sultan Hamengkubuwana X menyampaikan ucapan suka cita bagi masyarakat DI Yogyakarta yang melaksanakan Bulan Suci Ramadan. Ia menaruh harapan bagi masyatakat DIY untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadan berlangsung.

Gubernur Daerah Istimewah Yogyakarta Sri Sultan Hameng Kubuwono IX saat memberikan keterangan pers terkait bulan suci ramadhan. FOTO : NADHIR
Gubernur Daerah Istimewah Yogyakarta Sri Sultan Hameng Kubuwono IX saat memberikan keterangan pers terkait bulan suci ramadhan.
FOTO : NADHIR

“Saya kira saya punya harapan kepada warga masyarakat untuk menjaga keamanan, dan saya ucapkan selamat menjalankakn ibadah puasa,” tutur Ngarso Dalem usai melantik Tim Penggerak PKK Kabupaten Kota di Kepatihan Gubernur, Rabu (31/5/2017).

Ngarso Dalem menghimbau, agar tetap menjaga keamanan dan masyarakat atau pihak-pihak tertentu tidak ada yang melakukan sweeping illegal. Selain itu, Kepolisiam agar tetap selalu meningkatkan kewaspadaan.

“Saya mohon juga jaga keaamanan, tidak ada sweeping juga dan lain sebagainya, saya mohon juga pihak kepolisian tetap jaga kewaspadaan,” paparnya.

Orang nomor satu di Yogyakarta itu mengaku, pihaknya akan selalu berusaha melakukan upaya-upaya dalam menjaga keamanan dan ketersediaan kebutuhan masyarakat terutama kebutuhan pangan dan bahan pokok.

“Kita selalu melakukan koordinasi untuk menjaga kebutuhan pangan agar tetap aman, kita juga mencoba mengendalikannya dengan baik sehingga kebutuhan masyarakat tetap terjaga dan kita penuhi,” tuturnya.

Raja Yogja itu berharap, agar tidak adanya gejolak harga yang terjadi seperti tahun tahun sebelumnya, dan para pedagang agar tidak mengambil ruang dan keuntungan tersendiri.

“Jadi puasa ramasahn itu, diharapkan kebutuhan pokok jangan naik seperti tahun-tahun kemarin,” pungkasnya.

NADHIR ATTAMIMI / HERMAN

Terima kasih

error: Jangan copy kerjamu bos