Example floating
Example floating
Iklan ramadhan 2024 arkam
Berita UtamaKesehatan

RSUD Kendari Tangani 39 Penderita DBD

885
×

RSUD Kendari Tangani 39 Penderita DBD

Sebarkan artikel ini
RSUD Kendari Tangani 39 Penderita DBD
Salah satu anggota keluarga yang menderita DBD di RSUD Kota Kendari FOTO: TM14

Antisipasi Membludaknya Penderita DBD dari Luar Daerah

tegas.co., KENDARI, SULTRA – Penderita penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) di wilayah kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di kota ini terus meningkat.

Memasuki Januari sampai saat ini, penderita DBD mencapai 39 orang. Pasien diominasi orang dewasa yanga mencapai 20 orang, sementara anak – anak hanya 19 orang.

Pasien penderita DBD ini tidak hanya  dari kota Kendari saja, namun  ada juga yang dari luar  daerah.

Untuk itu dalam mengantisipasi membludaknya penderita DBD yang masuk, pihak rumah sakit akan menambah rungan khusus, mengingat musim penghujan masih terjadi di wilayah kota Kendari hingga saat ini.

Menghindari bertambahnya pasien DBD, pihak Rumah Sakit kota Kendari meminta warga untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan sekitar.

“Dihimbau untuk waspada dengan penyebaran DBD dengan cara melakukan pencegahan dengan  3 M. Menutup, Menguras dan Mengubur bahan bekas yang dapat menampung genangan air,”imbuh Asridah Mukaddim selaku Kepala Rumah Sakit Umum Daerah Kota Kendari.

REPORTER: TM14

PUBLISHER: MAS’UD

Terima kasih

error: Jangan copy kerjamu bos