BI Layanai Penukaran Uang Baru di Mall

tegas.co, KENDARI – Antusias warga Metro Kendari untuk menukarkan uang baru yang direlease oleh Bank Indonesia beberapa waktu lalu cukup tinggi. Pihak Bank Indonesia yang membuka loket pelayanan penukaran Uang baru di kantor BI kewalahan untuk melakukan pelayanan. Agar masyarakat lainnya juga dapat menukarkan uang baru tersebut pihak Bank Indonesia  membuka layanan di Mall Mandonga, Jumat (23/12/2016).

Antrian warga yang hendak menukarkan uang barunya di mobil milik BI di Mall Mandonga. FOTO : FT

Pelayanan dengan menggunakan Mobil Milik BI Kendari itu langsung diserbu warga untuk segera mendapatkan dan melihat uang baru tersebut. Rasa penasaran untuk melihat dan menyimpan uang baru membuat warga beramai-ramai menyerbu mobil sehingga petugas kewalahan untuk melayani.

Iklan ARS

“Kami melakukan pelayanan penukaran uang baru di Mall Mandonga ini yang baru pertama dilakukan. Hal ini dimaksudkan untuk melakukan kemudahan pelayanan warga Kota Kendari yang hendak menukarkan uang lamanya dengan uang yang baru dikeluarkan oleh Bank Indonesia,”ujar Kepala deputi Perwakilan BI Hasiruddin.

Menurut Hasiruddin, pelayanan penukaran uang baru telah dibuka beberapa waktu lalu di kantor BI di Kelurahan Tipulu Kota Kendari. Antusiasme warga cukup tinggi, karena itu kami membuka pelayanan di Mall Mandonga ini. “Setiap warga hanya dilayani penukaran uang sampai Rp 500 ribu saja. Pembatasan itu karena uang yang dibawa di Mobil sangat terbatas, sementara warga yang hendak menukarkan uang cukup banyak,”tandasnya.

Sementara itu Sukman salah seorang warga mengaku, penasaran dengan uang yang baru dikeluarkan oleh pemerintah. Untuk itu dirinya turut mengantri untuk menukarkan uangnya. “Saya sudah menukarkan uang lama saya dengan uang baru. Cukup berbeda dengan uang yang lama dengan yang baru ini, permukaan dan kertasnya juga berbeda dan sangat menarik,”katanya singkat.

FT / MAN