tegas.co.,TARAKAN – Bandara Internasional Juwata Tarakan, Kalimantan Utara, kini terus melakukan penataan guna peningkatan keamanan di tahun 2017. Salah satunya dengan memindahkan aktivitas terminal atau gudang Cargo, ke lokasi baru
Terminal Cargo yang telah rampung di penghujung 2016 lalu itu hanya berjarak kurang lebih 100 meter dari terminal yang ada sekarang.
Suparno , Kepala Bidang Keamanan Bandara, Kamis (5/1/17) siang, menjelaskan, terminal cargo lama nantiya akan dikhususkan sebagai area X-ray atau pemeriksaan barang yang akan dikirim sebelum naik ke pesawat dan sebaliknya.
Area publik ini menjadi area terbatas. Sehingga hanya petugas khusus saja yang bekerja di area terbatas tersebut, seperti petugas cargo, Karantina serta Bea dan Cukai saja yang betugas dikawasan tersebut. Tidak lagi seperti sekarang, masyarakat umum masih bisa bebas keluar masuk.
Sedangkan para tamu atau pihak media yang ingin masuk ke area terbatas tersebut, terlebih dahulu memiliki Kartu Pas Bandara.
“Tanda izin masuk daerah terbatas pada area Bandar Udara diterbitkan oleh Kantor Otoritas Wilayah Bandara,”ungkapnya.
Sementara itu, Hemi Pamuraharjo, Kepala Bandara Internasional Juwata Tarakan,mengatakan, dengan ditingkatkan area cargo menjadi area terbatas maka daerah ini natinya akan dibangun pagar pembatas. Dan ditempatkan pos keamanan beserta sejumlah petugas jaga atau Avsec (Aviation Security).
“Direncanakan bulan April 2017 ini sudah bisa dioperasikan,”tegasnya.
MA / NAYEF