UNBK, Komputer SMPN 1 Kendari Terbanyak

tegas.co., KENDARI SULTRA – Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) Tahun ajaran 2016/2017 yang sebentar lagi akan dilaksanakan membuat seluruh sekolah yang diusulkan untuk mengikuti UNBK harus mempersiapkan segalanya, utamanya komputer.

UNBK, Komputer SMPN 1 Kendari Terbanyak FOTO : INT

SMPN 1 Kendari tercatat sebagai sekolah yang memiliki komputer terbanyak sebagai persiapan menghadapi UNBK. Dikatakan Wakasek Pembina Utama Siswa SMPN 1 Kendari, Paruddin bahwa pihaknya telah mendapatkan bantuan komputer dari kementrian.

“Akhir Tahun 2016 kami mendapatkan bantuan komputer dari Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan sebanyak 24 unit komputer yang terdiri dari 23 unit klien dan satu unit komputer server,” terangnya.

Dikatakannya bahwa dari seluruh sekolah yang ada di Sultra, SMPN 1 Kendari yang terbanyak yang mendapatkan bantuan, dimana total bantuan yang diserahkan yakni sebanyak 100 unit komputer.

Bagi SMPN 1 Kendari sendiri pelaksanaan UNBK bukanlah merupakan kali pertama, melainkan tahun ini merupakan tahun ketiga, sehingga dalam pelaksanaan UNBK bagi SMPN 1 Kendari sudah memiliki dasar sendiri.

“Komputer bantuan yang kami dapatkan memang sudah dilengkapi dengan instalasi, aplikasi dan jaringan internet, hanya saja agar lebih mantap kami akan perbarui aplikasinya lagi. Dengan adanya bantuan yang kami terima ini maka ke depannya kami akan upayakan agar ulangan harian dan semester juga akan dilakukan secara online,” tutupnya.

FIY/MAS’UD