tegas.co, KENDARI SULTRA – Akibat hujan deras beberapa hari ini ratusan rumah warga di Jalan Kenanga, Kendari, Sulawesi Tenggara, Selasa (28/2/2017) sore tergenang.
Hujan deras sejak siang hingga sore hari mebuat debit air semakin meningkat. drainase yang tidak berfungsi dengan baik diduga salah satu penyebab terjadinya genangan air tersebut.
Akibat banjir yang terjadi sejumlah warga tidak sempat menyelamatkan harta bendanya. Genangan air mencapai sekitar satu meter ini merupakan banjir yang terparah selama musim penghujan tahun 2017.
Kondisi ini tidak berlangsung lama, beberapa jam kemudian genangan air perlahan mulai surut. Seluruh aktifitas masyarakat kembali normal.
FT/MAS’UD