tegas.co, KENDARI, SULTRA – Kementrian Depareteman Agama Kota Kendari mulai membuka pemberkasan bagi calon Jama,ah Haji asal Kota kendari yang telah masuk dalam porsi pemberangkatan haji tahun 2017 ini. Batas waktu pemberkasan tersebut akan berakhir bulan Maret 2017 mendatang.
Kepala seksi Penyelenggara Kemendepag Kota Kendari Sunardin membenarkan, jika saat ini pihaknya telah menyampaikan dan mengumumkan kepada para calon jama,ah haji asal Kota Kendari untuk segera melengkapi pengurusan berkas di Kantor Kementrian departemen Agama Kota kendari.
“Pemberangkatan haji tahun 2017 sudah tidak lama lagi, karena itu kami telah menyampaikan kepada calon jama,ah haji yang telah masuk dalam daftar rombongan haji tahun 2017 untuk segera melengkapi berkas administrasi yang dibutuhkan,”Ujarnya kepada awak media ini saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (1/3).
Diharapakan bagi calon jama,ah haji asal Kota Kendari untuk secepatnya melakukan pengurusan administrasi, mengingat batas waktu pemberkasannya berakhir pada akhir bulan maret 2017 ini. “Pengurusan berkas tahun ini berbeda dengan tahun lalu, pengurusan tidak bisa lagi di lalkukan satu – persatu , namun secara keseluruhan yang tergabung dalam satu kelompok terbang (Kloter) yang jumlahnya mencapai empat ratusan ke atas,”Katanya.
Berdasarkan hasil pantauan awak media ini di kantor Kemedepag Kota Kendari, warga calon haji sudah mulai berdatangan di kantor untuk melakukan pengurusan berkas .
FT / HERMAN