tegas.co., BUTUR, SULTRA – Pemerintah Desa Een Sumala, Kecamatan Bonegunu, kabupaten Buton Utara (Butur), Sulawesi Tenggara (Sultra) menerapkan Jumat bersih, reformasi birokrasi dan siskamling.
Hal ini dimulai pasca dilantiknya kepala desa terpilih beberapa waktu lalu. sebelumnya kepala desa dijabat oleh pelaksana tugas, mengakibatkan pelayanan selama ini kurang maksimal.
Samsul, selaku kepala desa Een Sumala Minggu (4/6/2017) menjelaskan, saat ini tengah bergegas mengejar ketertinggalanya, ia akan menggalakan Jumat bersih, dan semua aparat desa diwajibkan untuk berkantor serta mengaktifkan siskamling desa.
Menurutnya, Jumat bersih ini, selain menciptakan lingkungan desa yang bersih juga menciptakan suasana kearaban antara pemerintah desa dan masyarakat, sehingga hubungan silaturahmi dan kekeluargaan terus terjalin, juga menumbuhkan rasa gotong royong yang selama ini hampir pudar.
“Alhamdulillah Jumat bersih yang dilaksanakan minggu pertama kemarin antusias warga sangat tinggi, semoga antusias warga ini terbangun selamanya,”terangnya.
Lanjut Samsul, pemerintah desa juga akan mengajurkan semua aparat dan perangkat desa untuk aktif berkantor, sehingga pelayanan birokrasi desa berjalan baik. Dalam waktu dekat ini pihaknya akan menyusun, membentuk dan menetapkan pengurus dan perangkat desa baru.
“Ke depan tidak ada alasan untuk tidak berkantor, nantinya akan diatur sistemnya secara roling, tidak ada alasan pelayanan dalam desa kosong, saya secara pribadi dimanapun dan kapanpun siap melayani wargaku. Saya juga telah lakukan konsultasi dalam hal pembentukan aparat desa baru, tidak ada halangan dalam waktu dekat ini, tidak bisa ada kekosongan jabatan dalam desa,”katanya.
Selain itu, Samsul akan menerapkan sistem keamanan keliling (Siskamling) desa, mengaktifkan pos jaga desa, hal ini juga sesuai dengan anjuran Bupati Buton Utara saat pelantikan beberapa waktu lalu.
Pengaktifan poskamling desa ini adalah untuk menjamin dan menjaga tertib sosial dan keamanan dalam desa sehingga warga merasa terlindungi oleh pemerintah.
“Ya poskamling ini juga memang sesuai arahan pak bupati waktu itu saat pelantikan, meskipun kami tidak diarahkan poskamling ini tetap kami akan aktifkan, demi menciptakan rasa aman dalam desa,”paparnya.
MIRDAT
PUBLISHER : MAS’UD
Komentar