Sekda Buka Pekan Ekspo Kreativitas dan Inovasi UMK

tegas.co., KUDUS, JATENG – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kudus, Jawa Tengah (Jateng), Drs. H. Noor Yasin MM. membuka secara resmi pekan ekspo kreativitas dan inovasi yang diselenggarakan oleh Universitas Muria Kudus (UMK) mewakili Bupati Kudus, H. Musthofa SE. MM.

Sekda Buka Pekan Ekspo Kreativitas dan Inovasi UMK
Sambutan Rektor UMK, Dr. Suparnyo SH. MS. sebelum pembukaan pekan ekspo dan kreativitas UMK 2017-3 FOTO: ROSADI

Pekan ekspo kreativitas dan inovasi yang diselenggarakan UMK , 15-16 November 2017, itu digelar di halaman rektorat dan auditorium kampus. Tak kurang dari 32 stand menyemarakkan kegiatan ekspo yang rutin diselenggarakan setiap tahun sejak 2014 lalu.

‘’Ekspo kreativitas dan inovasi di UMK, ini telah diselenggarakan sejak 2014, yakni pada era kepemimpinan Rektor Prof. Dr. Dokter Sarjadi Sp.PA.,’’ ujar Rektor UMK Dr. Suparnyo SH. MS. dalam sambutannya sebelum pembukaan ekspo.

Suparnyo menyampaikan, dalam ekspo ini tidak sekadar menjadi ajang promosi dan memamerkan hasil karya inovasi dan pengabdian dosen dan  mahasiswa saja, tetapi sekaligus mempromosikan berbagai produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) mitra.

‘’Pemberian ruang promosi bagi UMKM mitra ini sangat penting, karena UMK memandang betapa penting posisi UMKM dalam pembangunan ekonomi nasional. UMKM telah memberikan kontribusi positif bagi bangsa ini, bagi untuk mengurangi angka pengangguran maupun dalam meningkatkan taraf kesejahteraan masyarakat,’’ paparnya.

Bupati Kudus H. Musthofa dalam sambutan tertulisanya yang dibacakan Sekda, Noor Yasin, berharap kegiatan ini mampu meningkatkan ekspektasi terhadap munculnya karya-karya inovatif yang bermanfaat bagi masyarakat. ‘’Pekan ekspo kreativitas dan inovasi ini, bisa dipergunakan untuk mengasah potensi diri secara kreatif dan inovatif,’’ ungkapnya.

Melalui sambutan tertulisnya, Bupati berpesan kepada mahasiswa agar kreatif dan inovatif. ‘’Kreatif dalam arti menemukan ide-ide baru, sedang inovatif yaitu mencari cara-cara baru untuk menyiasati berbagai permasalahan yang ada,’’ katanya. (*)

PUBLISHER: MAS’UD

Komentar