Bupati Kukuhkan Pengurus Bamag dan LPPD

 

tegas.co., JEPARA, JATENG – Prosesi pengukuhan tersebut dilaksanakan bersamaan dalam satu momentum Perayaan Natal Bersama Umat Kristiani Se-Kabupaten Jepara Tahun 2017, di Pendapa Kabupaten.

Iklan KPU Sultra
Bupati Kukuhkan Pengurus Bamag dan LPPD
Pengukuhan Pengurus BAMAG dan LPPD Jepara Periode Tahun 2017-2022 oleh Bupati FOTO: D S W

Pengukuhan pengurus BAMAG dan LPPD Jepara periode 2017-2022 ini, diawali dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jepara. Kemudian dilanjutkan dengan pengukuhan oleh Bupati Jepara, dan pemberian ucapan selamat oleh Bupati beserta jajaran Forkopimda kepada pengurus yang telah dikukuhkan. Kepengurusan BAMAG Jepara dinahkodai oleh Sri Alim Yuliatun yang juga Kepala Disdukcapil Kabupaten Jepara, sementara kepengurusan LPPD Jepara dinahkodai oleh Pdt Suyito Basuki.

Usai pengukuhan, Bupati Jepara Ahmad Marzuqi menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada panitia hingga pihak pendukung lain, yang telah bersama-sama mendukung terselenggaranya kegiatan hingga berlangsung aman, lancar dan kondusif. Selain itu, pihaknya atas nama Forkopimda dan Pemerintah Daerah juga mengucapkan selamat Natal kepada umat Kristiani di Kabupaten Jepara. “Atas nama Forkopimda, atas nama Pemerintah Daerah, menyampaikan selamat hari Natal untuk saudara-saudaraku umat kristiani yang tahun 2017 ini bisa merayakan dengan penuh limpahan anugerah dari Tuhan Yang Maha Kuasa. Semoga perayaan natal tahun ini membawa kedamaian, kebahagiaan dan kesejahteraan bagi segenap umat kristiani yang merayakannya,” ujarnya.

Lebih lanjut, pria murah senyum ini mengajak kepada seluruh umat kristiani di Kabupaten Jepara untuk meningkatkan pengabdian dengan sebaik-baiknya, yang menjadi tugas dan kewajibannya menjadi hamba Tuhan Yang Maha Kuasa.  “Dengan itu maka apa yang menjadi harapan panjenengan (anda –pen) semua, harapan kita bersama, kita akan senantiasa mendapatkan cinta kasih dari Tuhan Yang Maha Kuasa. Oleh karenannya kami sangat mengharapkan, itu bisa saudara-saudaraku sekalian, panjenengan semua lakukan, wujudkan dan realisasikan. Terlebih-lebih terkait dengan kebaikan bapak ibu semua membantu kami dalam menjalankan tugas kedinasan,” tutur Ahmad Marzuqi.

Pada kesempatan yang sama Bupati juga mengungkapkan, harmoni sosial di Kabupaten Jepara selama ini masih tetap terjaga dengan baik. Kondisi itu ungkapnya, berakar dari terciptanya kerukunan hidup beragama di Kabupaten Jepara yang masyarakatnya heterogen. “Sampai dengan saat ini, kami Forkopimda, kami pemerintah bersyukur dengan sungguh-sungguh, dimana jalinan antar warga masyarakat Kabupaten Jepara yang mempunyai beda-beda agama, bahasa, adat, kulit dan yang lain, tapi jalinan kerukunan dan toleransi itu bisa terwujud dengan harmonis dan baik,” katanya.

Ahmad Marzuqi juga memaparkan, Kesejukan keberagaman dan toleransi antar umat beragama di Kabupaten Jepara tetap terjaga sampai sekarang. Dirinya mencontohkan, salah satunya, pada Desa Tempur tepatnya di Dukuh Petung terdapat dua rumah ibadah dari penganut agama berbeda yang berdiri kokoh berdampingan hingga saat ini. “Ini bukti bahwa jalinan atau hubungan dengan antar sesama warga masyarakat Jepara walau berbeda agama tapi sangat luar biasa. Itu karena kita semua, karena upaya kita bersama. Oleh karena itu hal yang sudah baik ini kami sangat mengharapkan kepada siapapun warga masyarakat Kabupaten Jepara ini bisa minimal bisa mempertahankan, dan harapan kami bisa ditingkatkan diwaktu-waktu yang akan datang,” ungkap Bupati.

Perayaan Natal bersama kemudian dilanjutkan dengan prosesi penyalaan lilin secara bergantian, diiringi oleh nyanyian dan musik organ yang memainkan lagu berjudul Malam Kudus. Penyalaan lilin secara bergantian dimulai dari Ketua BAMAG Jepara dan berlanjut lainnya, hingga kesepuluh lilin menyala.

Selanjutnya ditampilkan juga Paduan Suara Pesparawi Pria dari GITJ Kedung Penjalin. Dilanjutkan doa syafaat oleh Pdt Agus Suyanto dari GKMI Jepara, kemudian menyanyi bersama Alam Raya Karya Bapa, dilanjutkan pengumuman kolekte, dan ditutup doa oleh Pdt Travis Maengkom dari GBT KAO, mengakhiri perayaan dengan bernyanyi bersama lagu Indonesia Pusaka dan Selamat Hari Natal.

Sebelumnya, pada perayaan Natal bersama umat kristiani tahun 2017 tingkat Kabupaten yang diikuti seluruh umat kristiani ini, dimulai sejak pukul 18.00 dibuka dengan penampilan olah vokal bernyanyi solo oleh remaja putra dan remaja putri serta penampilan dari Clarissa Dewi (Sasa). Dilanjutkan doa pembuka oleh Pdt Danang Kristiawan dari GITJ Jepara, prakata ketua panitia oleh AG. Slamet Riyanto, kemudian dilakukan persembahan/kolekte dengan iringan persembahan menyanyi Gloria.

REPORTER: D S W

PUBLISHER: MAS’UD

Komentar