tegas.co., BAUBAU, SULTRA – Selasa, 21 Agustus 2018 setelah sukses menggelar Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Baubau dan juga pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) periode 2018-2023, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Baubau yang saat ini dipimpin Edi Sabara, SP melakukan pleno terbuka rekap Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) akhir.
Kadis Komunikasi dan Informatika Kota Baubau, H. Idrus Taufiq Saidi, S.Kom., M.Si dalam rilisnya mengemukakan, pleno terbuka KPU Kota Baubau digelar untuk menghasilkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2019.
“DPT harus selalu update, apalagi ini jelang Pemilu 2019. Itu dilakukan KPU Kota Baubau agar kualitas dan partisipasi pemilih kita semakin membaik,” tandas Idrus Taufiq mengutip petikan sambutan dari Ketua KPU Kota Baubau, Edi Sabara, SP didampingi dua komisioner lainnya, Mukmin Fahimuddin, SP., M.Si dan La Ode Fridi, SH.
Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Perbaikan (DPSHP) ini dihadiri langsung Sekretaris Kota Baubau, Dr. Roni Muhtar, M.Pd, Kepala Dinas Pengendalian Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Baubau, beserta sejumlah perwakilan Forkopimda, disaksikan langsung Sekretaris KPU Kota Baubau, Laode Mustari, S. STP, M.Si. Acara ini dipusatkan di Hall Metro Entertainment Baubau **
PUBLISHER: MAS’UD