tegas.co KENDARI, SULTRA – Rapat paripurna penyampaian visi – misi gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), H. Ali Mazi, S.H – Dr. H. Lukman – Abunawas, M.Si memiliki sejumlah program, dalam lima tahun ke pemimpinannya berjanji akan menunaikannya.
Progarm yang termuat dalam visi misi tersebut adalah, Sultra berbudaya dan beriman, Sultra cerdas, Sultra sehat, Sultra produktif dan Sultra bantuan masyarakat miskin.
Gubernur Sultra Ali Mazi dalam paparannya menjelaskan, secara rinci terkait visi misi tersebut. menurutnya beberpa program itu terinci sabagai berikut.
Sultra berbudaya dan beriman
Sultra berbudaya merupakan kebijakan yang bertujuan untuk mengaktualisasikan nilai-nila budaya, dan kearifan lokal, menghargai adat istiadat setiap kelompok masyarakat serta melindungi dan menyelamatkan warisan budaya berupa situs-situs budaya, kesenian dan seni anyaman.
Sultra beriman merupakan kebijakan yang bertujuan untuk membentuk sumberdaya manusia “Insan kamil” yaitu sumberdaya manusia yang memiliki kualitas iman dan taqwa, dan yang mampu mengimplementasikan nilai-nilai ketaqwaan dalam kehidupan sehari-hari, terutama bagi para aparatur sipil negara dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Ali MAzi menyebutkan beberapa program Sultra beriman dan berbudaya antara lain, dukungan kesejahteraan bagi pemuka agama, pengembangan TPA, bantuan bagi para hafiz alquran, pembinaan umat beragama, pembangunan dan perbaikan sarana ibadah, pengembangan kampung religi, penataan taman modern hijau tugu persatuan, penyediaan sarana dan prasarana budaya, revitalisasi situs budaya, fasilitasi pembentukan LBH pemprov Sultra, pembangunan prototip rumah jabatan kepala desa, diskusi publik gubernur dan wakil gubernur secara berkala, revitalisasi P2ID, penataan kelembagaan dan manajemen birokrasi dan fasilitasi pembentukan DOB.
Sultra cerdas
KAta Ali Mazi, Sultra cerdas merupakan kebijakan yang bertujuan untuk mengembangkan dan mempersiapkan sumberdaya manusia berkualitas, yaitu yang menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, terampil mengimplementasikan pengetahuannya serta mumpuni melakukan rekayasa teknologi pada berbagai bidang ilmu pengetahuan, dan dilandasi kualitas iman dan taqwa.
Sultra cerdas juga bertujuan memberikan jaminan kepada seluruh putra putri Sulawesi Tenggara dapat mengenyam pendidikan paling rendah hingga ke sekolah menengah atas. menyediakan sarana pendidikan yang memadai serta guru yang berkualitas agar anak didik dapat belajar dengan baik.
Ia merinci beberapa program prioritas Sultra cerdas antara lain, peningkatan aksses masyarakat terhadap lembaga pendidikan formal dan non formal yang meliputi beberapa kegiatan yaitu, pembangunan sekolah baru SMU dan SMK, penambahan RKB SMU dan SMK, pengembangan sekolah satu atap beasiswa miskin, fasilitas pelatihan dan sertifikasi tenaga kerja terampil, fasilitas pembangunan dan peningkatan sekolah kejuruan dan politeknik (pariwisata, pertambangan dan perikanan), peningkatan mutu pendidikan dan tenaga pendidik/kependidikan, peningkatan kualifikasi guru, pembangunan laboratorium ipa dan komputer, pembangunan perpustakaan bertaraf internasional, pengembangan sekolah model, beasiswa berprestasi, beasiswa s1, s2, s3, peningkatan kerjasama dengan perguruan tinggi, peningkatan sarana dan prasarana asrama mahasiswa, perbaikan tata kelola pendidikan, pelaksanaan MGMP, pelaksanaan MKKS dan pengembangan kurikulum muatan lokal (narkoba, deradikalisme dan bahasa daerah).
Sultra sehat
kebijakan ini bertujuan untuk membangun generasi yang memiliki kualitas jasmani dan rohani secara utuh, berprestasi dalam segala bidang, menyediakan fasilitas pendukung pelayanan kesehatan yang diperlukan, mempersiapkan tenaga kesehatan yang terampil dan ahli, serta membangun infrastruktur kesehatan yang berkualitas.
Kata dia, beberapa program pokok yang akan dilaksanakan antara lain, dukungan terhadap BPJS, pembangunan rumah sakit jantung, peningkatan fasilitas dan pelayanan RSJ, dukungan sarana penunjang kesehatan (ambulance, puskesmas terapung), penyediaan tenaga medis dan paramedis di daerah terpencil, bantuan pendidikan untuk tenaga medis dan paramedis, peningkatan kesehatan ibu dan anak, pembangunan prototype puskesmas modern, pembangunan RTH dan peningkatan prestasi atlit, peningkatan sarana dan prasarana olahraga.
Sultra produktif
Kebijakan ini bertujuan untuk meningkatkan produktivitas di segala bidang, pengembangan kelembagaan, sistem permodalan untuk pengembangan usaha, pengembangan tenaga terampil, pembangunan infrastruktur dalam rangka pemberian pelayanan dasar diberbagai sektor produksi dan mempersiapkan regulasi untuk mendukung kegiatan peningkatan produktivitas diberbagai bidang usaha serta meningkatkan pelayanan perizinan prima (pelayanan terpadu satu pintu).
Menurutnya, beberapa program yang akan dilaksanakan antara lain, peningkatan produksi dan produktivitas pertanian, pengembangan pertanian organik, peningkatan produksi dan produktivitas perikanan pengadaan saprodi (pupuk dan obat-obatan serta alat dan mesin pertanian), pembangunan dan peningkatan jalan, jembatan dan pelabuhan, pemberdayaan masyarakat melalui pengembangan hutan tanaman rakyat (HTR) dan hutan rakyat (HR), normalisasi sungai wanggu, pembangunan dan peningkatan irigasi pembangunan dan peningkatan infrastruktur perekonomian, dukungan investasi sektor pertambangan dan industri, pelatihan dan kursus usaha kecil dan menengah bagi tenaga kerja produktif penambahan sarana transportasi darat dan laut, peningkatan peran koperasi, umkm, bumdes, perusda dan lembaga keuangan mikro (BPR Bahteramas, Askrida), dukungan terhadap investasi sektor pertambangan dan industry, pengembangan destinasi wisata, pemaketan destinasi wisata, konservasi das dan daerah-daerah tangkapan air, perlindungan terhadap satwa endemik, dukungan terhadap pengembangan energi baru dan terbarukan, pengembangan system informasi berbasis it (e-gov, e-garbarata), peningkatan kualitas sdm dan kesejahtaraan ASN, peningkatan sarana dan prasarana kantor penghubung, pembetukan lembaga sultra development board (SDB), perencanaan pembangunan resiko bencana rendah karbon dan revitalisasi teluk kendari.
Sultra bantuan masyarakt miskin
program prioritas ini adalah bentuk nyata kepedulian pemerintah provinsi Sulawesi Tenggara dalam mengangkat harkat dan martabat masyarakat miskin di Sulawesi Tenggara
Beberapa program yang akan dilaksanakan antara lain, bantuan perbaikan rumah tidak layak huni, pemberian kredit murah untuk usaha mikro kecil menengah (UMKM).
Paripurna penyampaian visi misi dihadiri Panglima Pangdam XIV/Hasanuddin Mayor Jenderal Surawahadi Forkopimda, SKPD, anggota DPD RI dapil Sultra, angota DPR RI dan beberpa undangan lainnya.
PUBLISHER: T I M
Komentar