Ketua pengprov IMI Sultra Anton Timbang menjelaskan, IMI Sultra merupakan salah satu organisasi yang rutin melaksanakan rapat kerja provinsi, sebab sebagai organisasi besar, IMI mampu menunjukkan eksistensi kepada seluruh masyarakat Sultra, bahwa IMI merupakan organisasi yang berkomitmen mengembangkan olahraga otomotif di jazirah Sulawesi Tenggara.
Lebih lanjut, AT berharap dengan adanya agenda rakerprov seluruh kegiatan otomotif di Sultra, dan dapat terencana dengan baik sehingga pembinaan atlit dalam mencari atlit berpresatasi dapat lebih baik.
“Semua akan bermuara pada pelaksanakan kegiatan yang terencana, sehingga pembinaan atlit otomotif didaerah ini dapat lebih teraarah dan mampu menghasilkan atlit berprestasi,”ungkapnya.
AT menambahkan, salah satu agenda pada rakerprov nanti yakni, adanya kegiatan nasional yang akan dilaksanakan di Sultra, dan gelah menjadi agenda kerja PP IMI, diantaranya Touring Wisata Jelajah Sultra, dan rapat kerja nasional tahun 2019.
“Tahun ini kita dipercaya menjadi tuan rumah dalam agenda PP IMI, yakni touring wisata dan rapat kerja nasional,”katanya.
Sementara itu, Ketua bidang organisasi IMI Sultra, Muhammad Ali Rizki mengatakan, kegiatan tahunan ini nantinya akan membahas program kerja seluruh bidang di IMI Sulawesi Tenggara.
“Ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang agendanya akan membahas program 4 bidang diantaranya, bidang organisasi, bidang roda dua, bidang roda empat dan bidang wisata,” ungkapnya.
Bidang organisasi sebagai pelaksana kegiatan rakerprov menjelaskan, seluruh bidang dalam organisasi ini akan mengangendakan program kegiatan tahun 2019 dan melaporkan program kegiatan yang telah dilaksanakan pengprov IMI Sultra pada tahun 2018 lalu.
“Pembahasannya berupa agenda pelaksanaan program tahun 2019 dan pelaksanaan kegiatan tahun 2018,”ujarnya.
REPORTER: UT
TIM
Komentar