Viral, Anak Penjual Somay di Kolaka Raih Gelar Sarjana

Viral, Anak Penjual Somay di Kolaka Raih Gelar Sarjana
Anang Satria (Tengah) FOTO: AS LAN

tegas.co., KOLAKA, SULTRA – Video amatir anak penjual somay mendadak viral dan menjadi perbincangan warga Kolaka setelah diunggah di sosial media Facebook.com pada 14 Februari 2019 lalu oleh pemilik akun #imaromza.

Dalam video viral tersebut terlihat seorang anak yang baru saja mendapat gelar sarjana. Tiba – tiba mendatangi tempat orang tuanya berjualan somay.

Iklan ARS

Sang anak itu melakukan sebagai bentuk ucapan terima kasihnya kepada orang tua yang telah membiayai dirinya hingga menjadi seorang sarjana.

Rupanya laki – laki dalam video ini diketahui bernama Anang Satria, warga jalan Indumo, kelurahan watuliandu, kabupaten kolaka, Sulawesi Tenggara yang telah berhasil mendapat gelar sarjana administrasi publik di Universitas Sembilanbelas November Kolaka.

Dengan menetaskan air mata, Anang Satria mendatangi dan memeluk orang tuanya yang sedang menjual somay di MTs Negeri Kolaka karena telah membiayai dirinya dari hasil menjual somay hingga mencapai gelar sarjana.

Anang Satria mengatakan, orang tuanya bernama Suhardin, setiap hari menjual somay di MTS Negeri Kolaka menggunakan motor yang dilengkapi gerobak.

Dari keuntungan itulah yang digunakan untuk menyambung hidup, sekaligus biaya selama kuliah. Anang Satria tak pernah merasakan bea siswa dari pihak manapun.

“Jika tidak ada jam kuliah, saya selalu menyempatkan diri untuk membantu ayah untuk berjualan somay di sekolah”tutur Anang mengenang.

Sementara itu, orang tua Anang, Suhardin mengatakan, dirinya telah menjadi penjual somay di sekolah sejak 20 tahun lalu.

Sementara istri menjadi tukang masak di sebuah warung makan yang ada di Kolaka.

Keuntungan yang peroleh antara 70 ribu hingga 200 ribu rupiah per hari. Dirinya bekerja keras demi putranya yang sementara kuliah. Dan berharap nasib anaknya akan lebih dari pada dirinya sendiri.

Salah seorang siswa Mts Negeri Kolaka, Merinda mengaku sudah berlangganan dengan Suhardin, selain harganya terjangkau, rasa somaynya juga enak dibanding penjual yang lain.

Meski telah menjadi sarjana, kini Anang Satria tetap merendah hati dengan membantu ayahnya menjual somay sambil mencari lowongan pekerjaan yang cocok dengan keilmuannya.

REPORTER: AS LAN

PUBLISHER: MAS’UD

Komentar