Memprihatinkan, Ini Kondisi Gedung Kantor SMPN 2 Labuhan Maringgai

Memprihatinkan, Ini Kondisi Gedung Kantor SMPN 2 Labuhan Maringgai
Tampak Gedung Kantor SMPN 2 Labuhan Maringgai Lamtim plafonnya rusak berat. FOTO: TONI

tegas.co., LAMPUNG TIMUR, LAMPUNG – Gedung Kantor dan Musholla Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Labuhan Maringgai Lampung Timur (Lamtim) rusak berat dan membutuhkan perbaikan total.

Amatan media ini saat berkunjung ke sekolah tersebut beberapa waktu lalu, kondisi gedung kantor dan Mushollanya memprihatinkan butuh direhab total karena atap dan plafonnya sudah banyak yang rusak alias jebol.

Bahkan, siswa sudah tidak bisa menggunakan Mushollah untuk shalat karena takut ambruk.

Kepala SMPN 2 Labuhan Maringgai, Ngatimin mengatakan, dirinya baru menjabat sebagai kepala sekolah kondisi kantor dan Musholla diakuinya memang rusak berat.

“Saya baru-baru menjabat menjadi kepala sekolah mas, dan gedung kantor serta Musholla sekolah rusak, ” ungkapnya, pada tegas.co di ruang kerjanya, belum lama ini.

Untuk itu, Ngatimin bersama seluruh siswa dan walinya mengharapkan kepada Pemkab Lamtim melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, dapat menganggarkan dana, untuk rehabilitasi kantor dan Musholla tersebut.

“Beberapa waktu lalu Komite dan wali murid telah bermusyawarah untuk menyikapi terjadinya kerusakan gedung dan Musholla sekolah,” pungkasnya.

KONTRIBUTOR: TONI
PUBLISHER: SALAMUN SOFIAN