tegas.co., WAKATOBI, SULTRA – Wakil Bupati Wakatobi Ilmiati Daud resmi menutup pelaksanaan kegiatan Musabaqah Tilawatil Quran dan Hadist (MTQH) X dan festival Lasqi skala besar III tingkat Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra), di Lapangkan Merdeka Wangi-wangi, Selasa malam (26/02/2019).
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Ilmiati Daud menghaturkan selamat kepada para qari-qariah, hafizh-hafizhah, Mufassir-Mufassirah yang telah meraih peringkat juara dalam MTQ tahun ini, untuk tetap terus berlatih dengan giat.
“Pertahankan prestasi ini, teruslah berlatih untuk mempersiapkan diri mengharumkan nama kabupaten Wakatobi pada STQ XXV dan festival Lasqi skala besar III tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara dan bahkan sampai ke tingkat nasional,” pintanya.
Dikatakannya, semangat membaca dan menghayati kalam illahi serta mendalami isi dan mengamalkan ajaran Alquran dalam kehidupan sehari-hari jangan hanya tumbuh dan layu untuk semusim. Sebab hal ini seharusnya dipandang sebagai kebutuhan bagi setiap muslim.
“Oleh karena itu, semangat MTQH jangan hanya tumbuh semusim. Tetapi saya berharap penyelenggaran MTQH X dan festival Laswi skala III tingkat Kabupaten Wakatobi ini dapat menambah wawasan, penghayatan dan cinta kita terhadap Alquran,” ungkapnya.
Tak lupa, ia berpesan pada kafilah dan peserta lomba yang belum mendapatkan prestasi juara untuk terus mengasah kemampuan dengan giat berlatih. Ia yakin dengan usaha dan ikhtiar para peserta tersebut akan memperoleh hasil yang lebih.
“Dan bagi anggota kafilah yang belum berhasil menunjukkan prestasinya, saya harapkan tidak berkecil hati, teruslah berlatih dan memacu diri untuk berprestasi di kesempatan-kesempatan yang akan datang,” ucapnya.
Ia mengimbau kepada yang meraih juara maupun yang belum berhasil menunjukkan prestasinya pada kesempatan tersebut. Semangat bermusabaqah untuk meraih penghargaan tidak selayaknya sampai mengeser syiar Alquran dan Al Hadist serta membudayakannya dalam kehidupan umat Islam.
Pelaksanaan ivent MTQH X dan Festival Lasqi skala besar III sebelumnya berlangsung selama enam hari, yakni dari tanggal 20 hingga 26 Februari. Acara penutupan tersebut selain dihadiri Wakil Bupati Wakatobi, Ilmiati Daud. Unsur forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda), pimpinan BUMN, dan puluhan peserta MTHQ dan Lasqi serta masyarakat.
KONTRIBUTOR: RUSDIN
PUBLISHER: SALAMUN SOFIAN