Pemda Muna Serahkan Bonus Atlet Berprestasi Porprov ke XIII di Kolaka

Pemda Muna Serahkan Bonus Atlet Berprestasi Porprov ke XIII di Kolaka
Penyerahan bonus atlet Muna FOTO: LA ODE AWALUDDIN

tegas.co, MUNA, SULTRA – Pemerintah Daerah Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra) akhirnya menyerahkan Bonus para atlet dan pelatih berprestasi yang meraih medali Porprov ke XIII di Kolaka.

Malam anugerah penyerahan bonus atlet dilaksankan di Gedung Sor Laode Pandu, Senin malam (11/3/2019).

Iklan Pemkot Baubau

Dihadiri Bupati Muna, Wakil Bupati Muna, Anggota DPRD, Ketua Koni dan angotanya, Forkompimda, Kapolres Muna, Dandim 1416 Muna, Ketua KPU, Ketua Bawaslu seluruh OPD dan pimpinan Cabang olah Raga Kabupaten Muna Beserta para Atlet.

Bupati Muna LM Rusaman Emba dalam sambutanya menyampaikan permohonan maaf karena penyerahan bonus sempat terhambat.

“Ini sebenaranya dari jauh hari sebelumnya kami akan menyerahkan bonus ini, namun ada kendala-kendala teknis yang kita lalui dan malam ini baru kita selasaikan semua bonus para atlet kita,”katanya.

Orang nomor satu di Muna ini juga mengatakan, untuk meraih medali begitu berat, namun semua bisa diraih berkat kerja keras.

“Munalah juaranya. Kita hanya kalah dari jumlah perolehan medali, tetapi secara cabang olahraga kita pemenangnya. Kita juga unggul pada cabor bergengsi. Terima kasih saya ucapkan bagi atlet-atlet Muna, yang telah ikut mengantarkan Muna pada posisi ke 3, namun sejatinya kitalah juaranya. Jangan cepat puas, terus berlatih, sehingga prestasi demi pretasi terus bisa ditingkatkan. Pemda Muna senantiasa mendampingi, mensupport dan memberikan penghargaan bagi seluruh Atlet yang telah berjuang dan manfaatkan bonus itu dengan sebaik-baiknya,”ungkapnya.

Pemda Muna Serahkan Bonus Atlet Berprestasi Porprov ke XIII di Kolaka
Sejumlah atlet Muna yang bertarung pada proprov di Kolaka hadir dan menerima bonus pada malam ramah tamah FOTO: LA ODE AWALLUDIN

Sementara itu untuk penerima bonus yakni, Cabor Tenis Lapangan Rp11 juta, Cabor Bridge Rp 13 juta, Cabor Bulu tangkis Rp 21 juta, Cabor panjat tebing 22 juta, Cabor Fotball Rp 38 juta, Cabor tembak Rp 52 juta, Cabor Biliard Rp 56 juta, Cabor Sepak Takraw Rp 58 juta, Cabor Catur Rp 60 juta, Cabor Gateball Rp 86 kuta, Cabor Atletik Rp 94 juta, Cabor Teakwondo Rp 114 juta, Cabor Petanque Rp 115 juta, Cabor Golf Rp 119 juta, Cabor tenis meja Rp 129 juta, cabor Wushu Rp 144 juta, Cabor Kempo Rp 146 juta, Cabor Balap Motor Rp 152 juta, Cabor tinju Rp 206 juta, Cabor Pencak Silat Rp 215 juta, Cabor Karete Rp 229 juta, Cabor Gulat Rp 272 juta, Cabor angkat Besi Rp 288 juta, Cabor Muaythai Rp 336 juta, Cabor Dayung Rp 489 juta, dan Cabor Renang Rp 952 juta.

REPORTER: LA ODE AWALUDDIN

PUBLISHER: MAS’UD

Komentar