Setelah Pemilih Milenial, Yudhianto Dekati Pemilih Pemula

Setelah Pemilih Milenial, Yudhianto Dekati Pemilih Pemula
Para pemilih pemula yang dideakti Yudhi FOTO: ISTIMEWA

tegas.co., KENDARI, SULTRA – Yudhianto Mahardika merupakan caleg DPRD Sultra, Dapil Kota Kendari yang diusung Partai Gerindra. Keinginannya untuk tampil dalam pesta demokrasi tahun ini tentunya sudah ia perhitungkan dengan matang.

Meskipun baru pertama kali maju dalam pilcaleg, tapi Yudhi tetap percaya diri bisa mendapatkan suara karena ia juga sudah memiliki target khusus untuk memenangkan pileg 2019 ini.

Iklan ARS

“Kan tiap orang sudah memiliki targetnya masing-masing, saya pun demikian sudah ada target,” katanya, Kamis (11/4/2019).

Sebagai caleg muda, ia memang fokus untuk bisa mendapatkan simpati dari kaum milenial, namun tidak hanya sampai disitu, ia juga berupaya untuk bisa mendapatkan hati pemiilih pemula.

“Saya mungkin lebih muda masuk dengan kaum milenial dan pemilih pemula karena sama-sama masih muda, jadi bisa lebih cepat pendekatannya,”ujarnya.

Salah satu cara yang ia lakukan dengan aktif untuk mengkampanyekan dirinya melalui media sosial. Pasalnya, kaum milenial dan pemilih pemula dipastikan sering mengakses media sosial dalam kesehariannya.

Meskipun menargetkan kaum milenial dan pemilih pemula, namun ia juga tetap melakukan sosialisasi secara menyeluruh kepada lapisan masyarakat, mulai dari kampanye door to door hingga sosialisasi kepada para pedagang di pasar.

T I M

Komentar