SAR Kendari Evakuasi Warga di Uesi dan Dangia

SAR Kendari Evakuasi Warga di Uesi dan Dangia
Tim SAR Kendari saat mengevakuasi sejumlah warga dari dua kecamatan di Kolaka Timur

Tim SAR kolaka bekerja keras mengevakuasi korban banjir di Kecamatan Uluiwoi dan kecamatan Dangia kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara pada Rabu sore 12 Juni 2019.

Tim SAR mengevakuasi satu keluarga korban banjir yang nyawanya terancam lantaran rumah mereka rubuh terbawa banjir di kecamatan Uluiwoi, kabupaten Kolaka Timur.

Iklan ARS

Beruntung basarnas datang memberikan pertolongan menggunakan perahu karet dan langsung dibawa ke posko pengungsian.

Akibat banjir bandang yang melanda kabupaten Kolaka Timur sejak beberapa hari lalu membuat dua kecamatan di wilayah tersebut terisolir. Kedua kecamatan itu, Uluiwoi dan kecamatan Uesi.

Ratusan kepala rumah tangga terkepung banjir sehingga tak dapat beraktivitas maupun untuk mencari tim penyelamat.

Tak hanya cuaca ekstrim faktor medan (jalan) yang menuju ke wilayah ini sangat buruk (licin dan terjal).

Tim SAR bekerja ekstra karena menyulitkan proses evakuasi warga yang masih bertahan di rumah mereka hingga saat ini.

Begitupula dengan bantuan logistik untuk dua kecamatan tersebut harus didistribusi dengan peralatan khusus.

VIDEO

Kepala SAR Kendari, Djunaidi mengatakan, pihaknya akan berusaha mengevakuasi warga yang masih bertahan di rumahnya, sebab, ditakutkan adanya banjir susulan mengingat wilayah tersebut masih dilanda hujan.

“Proses evakuasi dilanjutkan hingga malam hari, sementara distribusi logistik akan dilakukan pada esok hari lantaran cuaca ekstrim dan medan yang terjal,
kata Djunaidi.

D A R

Komentar