Persijap Jamu Semeru FC 3 Agustus 2019

Setelah uji coba tandang ke Lumajang melawan Semeru FC, Persijap Jepara gantian menjamu Semeru FC di Stadion Gelora Bumi Kartini Jepara.

Format pertandingan ini menggunakan sistem kandang tandang. Pada 27 Juli lalu Persijap bertandang ke Lumajang. Persijap akan menjamu Semeru FC hari Sabtu 3 Agustus 2019 di Stadion kebanggan warga Jepara yaitu stadion Gelora Bumi Kartini Jepara, pertandingan dimulai pukul 15.00 WIB.

Iklan Pemkot Baubau

Presiden klub Persijap Esti Puji Lestari dalam keterangan resminya mengatakan, untuk uji coba digelar sesuai tanggal dan sudah mendapatkan ijin dari pihak keamanan dan Panpel mencetak tiket 8000 lembar tiket.

“Ini adalah uji coba pre season, jadi saya mohon untuk pecinta Persijap untuk tidak menghujat atau memvonis pemain kita tidak bagus atau bagaimana, kita semua masih evaluasi jadi dijalankan dengan tepat, dan saya berharap kita semua berfikir positif bahwa kita (manajemen) mencoba mencari kerangka tim yang tepat,” imbuhnya.

Menyambut uji coba ini, Fabio Oliviera pelatih Persijap mengatakan, tim dalam kondisi bagus, pemain dalam kondisi bugar dan sesuai rencana melakukan uji coba 2 kandang dan 1 tandang, 1 tandang dan 1 kandang dan sekarang tinggal 1 kandan.

“Uji coba ini kita manfaatkan betul untuk mematangkan tim dan evaluasi 2 uji coba yang telah kita jalani,”tutupnya.

EDI SULTON

Komentar