Sertijab, Kapolres Bombana: Bina Rumah Tangga Jangan Sampai Cerai

Sertijab, Kapolres Bombana, Bina Rumah Tangga Jangan Sampai Cerai
Sertijab, Kapolres Bombana: Bina Rumah Tangga Jangan Sampai Cerai

Pada Senin 5 Agustus 2019 pukul 08.10 Wita di lapangan Polres Bombana berlangsung kegiatan serah terima jabatan (Sertijab).

Dua kapolsek dan dua kabag berganti pada sertijab itu. Para abdi negara itu adalah,  Kabag Ren dari pejabat lama Kompol Lilik Mustoyo kepada pejabat baru Kompol Urbanus.

Iklan Pemkot Baubau

Kabag Sumda dari pejabat lama AKP. Untung Subagio, SH kepada pejabat baru Kompol Jufri.

Kapolsek Rarowatu dari pejabat lama, Iptu. Mika K Pamaonangan kepada pejabat baru Iptu. Sukoyo.

Kapolsek Poleang Barat dari pejabat lama, Iptu. Sehermin, SH kepada pejabat baru Ipda Rio Pratama Hidayat S.Tr.K. Usai sertijab, ramah tama pun berlangsung di Aula Rekonfu Polres Bombana.

Pisah sambut Pejabat di lingkup Polres Bombana dihadiri Kapolres Bombana, AKBP. Andi Adnan Syafrudin, SH, S.I.K, MM, Waka Polres Bombana Kompol Muhadi Walam, S.Sos bersama ibu wakil Ketua Bhayangkari cabang Bombana, Para PJU Polres Bombana, Para Kapolsek Jajaran Polres Bombana serta seluruh Personil Polres Bombana dan Pengurus Bhayangkari Polres Bombana.

Pisah sambut ini, ada haru, ada kenangan disampaikan oleh pejabat lama. Sementara para pejabat baru, diantaranya Ka Bag Ren, Ka Bag Sumda, Kapolsek Rarowatu dan Kapolsek Poleang Barat masing-masing secara bergantian memperkenalkan diri dan memohon bimbingan, petunjuk dan arahan kepada Kapolres Bombana serta memohon bantuan kepada seluruh PJU serta Personil Polres Bombana untuk kelancaran pelaksanaan tugas ke depannya.

Sambutan Kapolres Bombana pada serah terima jabatan menyampaikan, dalam organisasi polri sudah hal dan rutin serta merupakan hal yang biasa pergantian tersebut.

“Mengucapkan terima kasih banyak kepada pejabat lama atas bantuan, dukungan serta konstribusi  pelaksanaan tugas selama bertugas di Polres Bombana. Kepada pejabat lama, semoga tetap sukses di tempat tugas yang baru. Mengucapkan selamat datang kepada seluruh pejabat baru,”ucap Kapolres.

Sertijab, Kapolres Bombana, Bina Rumah Tangga Jangan Sampai Cerai
Sertijab, Kapolres Bombana: Bina Rumah Tangga Jangan Sampai Cerai

Untuk pejabat baru, tambah Kapolres, agar segera menyesuaikan dengan tugasnya serta bangun kerja sama yang baik dengan anggotanya.

“Kasubsatker agar membina anggotanya sehingga personel tidak mudah memilih jalan pintas dalam hal ini bercerai dengan istrinya, karena permasalahan rumah tangga personil sangat berpengaruh terhadap keprofesioanalannya dalam melaksanakan tugas,”pesan Kapolres.

Diimbau, seluruh personel agar membina rumah tangganya dengan sebaik mungkin, bangun keharmonisan, karena harmonisnya rumah tangga sangat berpengaruh terhadap kesuksesan dalam melaksanakan tugas,”imbuh AKBP. Andi Adnan Syafrudin selaku kapolres Bombana.

Diakhir acara ramah tama, sebagai bentuk solidaritas anggota Polres Bombana berbagi cinderamata kepada pejabat lama.

SUDIRMAN

Komentar