Jelang HUT Wakatobi, Pemda Tanam Pohon di Kawasan GOR

Berita Utama714 Dilihat
Jelang HUT Wakatobi, Pemda Tanam Pohon di Kawasan GOR
Bupati Wakatobi Arhawi saat memberikan sambutan dalam kegiatan penanaman pohon di GOR Wakatobi

Pemerintah daerah (Pemda) Kabupaten Wakatobi menggelar penanaman pohon jelang Hari Ulang Tahun Kabupaten Wakatobi yang ke XVI Tahun 2019. Penanaman pohon ini dipusatkan di kawasan bangunan Gedung Olah Raga (GOR) di desa Komala, Kecamatan Wangi-wangi Selatan, Jum,at (13/12/2019).

Bupati Wakatobi Arhawi mengatakan, kegiatan tanam pohon bukan kali pertama dilakukan oleh Pemda bersama unsur masyarakat daerah. Jauh hari pun telah dilakukan dengan lokasi berbeda. 

“Untuk memberi warna menjelang memperingati hari jadi Wakatobi maka Pemda menginisiasi langkah penanaman pohon dengan maksud menghijaukan sekitar kawasan GOR,”ungkapnya.

Ditambahkan, kegiatan yang bertajuk “Mari Hijaukan Bumi Maritim dengan menanam pohon” ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT Wakatobi ke-16. Penanaman pohon ini melibatkan berbagai unsur seperti satuan forkopimda, tim penggerak PKK Wakatobi dan para OPD serta para aparatur sipil negara. 

“Kita harapkan langkah kita menanam pohon ini akan memberi manfaat untuk alam, serta dapat menghijaukan kawasan ini secara langsung,”pungkasnya.

Rusdin