Setelah dipastikan lolos ke babak 16 besar sebagai juara grup E liga 3 nasional, dipastikan Persijap akan menghadapi peringkat 3 grup F yakni PSIL Lumajang.
Sebagai juara grup ,Persijap bertindak sebagai tuan rumah. Pertandingan ini rencana digelar pada Kamis 19/12/ 2019 di stadion Gelora Bumi Kartini Jepara, dalam laga ini panpel Persijap mengupayakan main malam.
Pelatih Persijap, Sahala Saragih bertemu siapapun timnya siap apalagi akan bertindak sebagai tuan rumah. Bagi Sahala, PSIL Lumajang adalah tim bagus karena bisa lolos ke babak 16 besar.
“Saya sudah lihat video permainan mereka, Kita siap untuk ambil tiket ke 8 besar, saya percaya dengan tim kami, tentunya dengan bantuan Tuhan. Mohon doa dan dukungan dari warga Jepara semoga kita menang dan lolos ke babak berikutnya,” harapnya .
Optimis juga ditunjukkan GM Persijap, Egat Sacawijaya mengatakan, untuk mengahadapi 16 besar besok kami sudah menyiapkan DSP kami dengan mengevaluasi dalam segala hal.
“Kami sengaja tidak menurunkan mereka di pertandingan kemarin melawan gorontalo dikarenakan antisipasi dari adanya akumulasi kartu dan juga cedera selain itu juga agar tim utama kami bisa bermain dengan fit melawan PSIL karena punya waktu istirahat yang cukup,”
Egat juga berharap Persijap bisa bermain dengan baik seperti pertandingan sebelumnya, dari tim dan manajemen mengharapkan dukungan masyarakat Jepara semaksimal mungkin karena pertandingan ini sangat penting untuk bisa lolos ke 8 besar nanti.
EDI SULTON