Ruksamin Kembali Mengganti 328 Pejabat

Tegas.co, Wanggudu – Bupati Konawe Utara Ruksamin kembali melakukan mutasi dan mutasi 328 pejabat eselon II, III dan IV lingkup Pemda Konawe Utara.

Pelantikan ini dipimpin oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Martaya di Aula Pemda Konu, Selasa (07/01/2020).

Iklan KPU Sultra

Dalam sambutannya, Martaya mengatakan ASN yang baru dilantik  agar bisa bekerja sesuai tugas pokok masing-masing dan melayani masyarakat Konawe Utara dengan baik.

“Saya berharap saudara yang sudah di lantik bisa paham tugas masing-masing dan melaksanakan tugas pokok sesuai aturan yang berlaku. Bagi penjabat sebelumnya saya ucapkan terima telah berkontribusi pada daerah ini dan sudah bekerja dengan baik,” ungkapnya.

“Marilah kita fokus bekerja sesuai tupoksi,soal pilkada serahkan yang akan berkompetisi, saya imbau kepada ASN agar netral, jangan coba-coba masuk dalam ranah politik, apabila terdapat pelanggaran maka sanksi yang akan didapat pemecatan,” tambahnya.

Diketahui ada empat kepala dinas yang diganti yakni, Muhardi Mustafa sebelumnya menjabat Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Perindagkop) berpindah jabatan menjadi Asisten II Pemda Konut. Iadigantikan oleh Arifin Tomawa.

Kemudian Kepala Dinas Penanaman Modal Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Tasman Tabara dipindahkan menjadi Staf Ahli Pemda Konut. Jabatan kadisnya digantikan oleh Marjono.

Dinas Perkebunan dijabat oleh Herman menggantikan Suleman yang menjadi Staf Sekretariat Pemkab Konut. Selain itu, Dinas Tanaman Pangan dan Peternakan dijabat HR Sahib mengantikan Nasution yang dimutasi menjadi Staf Sekretariat Pemkab Konut.

Ajhis