Tim Satgas Covid 19 Pemprov Sultra Bagi Masker Gratis dan Penyuluhan Keliling

Tim Satgas Covid 19 Pemprov Sultra Bagi Masker Gratis dan Penyuluhan Keliling

TEGAS.CO., SULAWESI TENGGARA – Sabtu 18 April 2020 merupakan Hari Kedua Tim Satgas Covid 19 Provinsi Sulawesi Tenggara melakukan Pembagian Masker Gratis dan Penyuluhan Keliling, Sabtu (18/4/2020).

Penyuluhan keliling Tentang Pencegahan Penularan Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) berupa Penyebarluasan Informasi Mengenai Physical Distancing, Tata Cara Penggunaan Masker, serta Cara Benar Mencuci Tangan di Kawasan Pasar Sentral Kota Lama Kendari.

Tim Satgas covid 19 dibantu oleh Satuan Polisi Pamong Praja. TNI/Polri dan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lainnya.

REDAKSI