SMK Muhammadiyah Bagikan Masker Kepada Petinggi Tulakan

Penyerahan bantuan APD Masker dari SMK Muhammadiyah kepada petimghi Desa Tulakan Donorojo, Jepara. (FOTO : EDI SULTON)

Rasa perihatin akibat wabah covid -19 yang belum mereda, SMK Muhammadiyah 1 Keling memberikan bantuan masker untuk petinggi desa Tulakan Donorojo Jepara. Rasa empati dan perihatin ini muncul karena belum ada kesadaran dari masyarakat untuk menggunakan protokol pencegahan virus yang membawa korban meninggal dunia PDP dari desa Tulakan.

Masker buatan siswa SMK Muhammadiyah 1 Keling ini diserahkan oleh kepala SMK Muhammadiyah 1 Keling Juwanto kepada petinggi Tulakan Budi Sutrisno pada Kamis 30/ 4/ 2020 di rumah petinggi Tulakan Donorojo Jepara.

Iklan KPU Sultra

Kepala SMK Muhammadiyah 1 Keling, Juwanto dalam sambutannya mengatakan ” Terimakasih atas kerja sama guru dan siswa kelas XII TB yang sudah membantu penyelesaian masker, semoga bisa bermafaat dan bisa mengurangi tingkat resiko penyebaran covid 19 terutama di desa Tulakan dukuh Krajan RTt 2 RW2 Donorojo, dengan dengan program ini bisa membawa dampak positif kepada warga. Dan semoga hubungan baik ini selalu terjalin erat antara SMK Muhammadiyah 1 Keling dengan warga Tulakan”.

Petinggi Tulakan juga menyambut hangat dan gembira kegiatan ini. “terimakasih atas partisipasi dan rasa peduli sosial SMK Muhammadiyah 1 Keling dalam membantu masker di desa Tulakan supaya bisa bersinergi dengan programnya di saat wabah covid ini dan semoga wabah segara berhenti tidak merambah ke warga yang lain dan tidak menambah korban lebih banyak lagi. Sehingga masyarakat khususnya desa tulakan RT 2/2 lebih waspada selalu mengenakan masker ketika keluar rumah dan jaga jarak tidak membuat kerumunan” harap petinggi.

EDI SULTON