TEGAS.CO., KENDARI – Pemilihan Umum (Pemilu) Mahasiswa IAIN Kendari baru saja menggelar pemilihan Anggota Legislatif Mahasiswa atau biasa disebut Senat Mahasiswa (SEMA).
Pemilihan SEMA di lingkup IAIN Kendari terdiri atas dua bentuk, Yaitu ; SEMA Institut (I) dan SEMA Fakultas (F).
Pemungutan suara Anggota SEMA I diperoleh berdasarkan dukungan suara dari Mahasiswa se-Fakultas sedangkan pemungutan suara SEMA F berdasarkan dukungan suara dari mahasiswa di jajaran program studi (Prodi).
Pemilihan anggota SEMA I dan SEMA F IAIN Kendari tahun 2020 rupanya berlangsung dengan menggunakan system online melalui siakad mahasiswa.
Dalam Pemilihan tersebut terdapat Empat (4) Partai yang berkompetensi untuk merebut suara dari mahasiwa se-IAIN Kendari.
Perolehan suara SEMA I dan SEMA F baru saja dikeluarkan oleh Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) yang bernomor 03/KPTS/PLENO/KPUM/IAIN-KDI/IX/2020 tentang Perolehan suara Partai Politik Mahasiswa. Kendari, 30 September 2020 oleh Ketua KPUM IAIN Kendari Bheni Putra Lamangga.
Adapun Perolehan suara dari masing partai sebagai berikut :
- Teruntuk pemilihan SEMA I Partai PELITA berada pada posisi teratas dengan perolehan suara 1.259 lalu disusul PANTAS 962 suara, PASMI 419 dan PANDAWA 29 Suara.
- Pada Pemilihan SEMA F Syariah dimenangkan oleh PASMI dengan Perolehan suara 175 lalu disusul PELITA 121 suara, PANTAS 51 dan PANDAWA 29 suara.
- Fakultas Fatik teratas PELITA dengan suara 754, disusul PANTAS 541 PASMI 132 dan PANDAWA 10 orang.
- FEBI dimenangka PANTAS 287, PELITA 138, PASMI 90 lalu PANDAWA 10 orang.
- di Fakultas Ushuludin Adab dan Dakwah (FUAD) dimenangkan oleh PELITA dengan perolahan suara 238, PANTAS 238, PASMI 33 suara dan 33 orang Pandawa
REPORTER: MUH. RIFKY SYAIFUL RASYID
EDITOR: MAS’UD