Pelatihan BLK Buteng Dibuka Langsung Oleh Bupati

Bupati Buteng, H.Samahuddin, SE., Saat memembuka kegiatan yang diselenggarakan oleh BLK Kendari, diadakan di Gedung Sanggar Seni

TEGAS.CO,. BUTENG – Pelatihan Berbasis kompetensi Non-Institusional dibuka langsung oleh Bupati Buton Tengah (Buteng) H.Samahuddin, SE. Kegiatan yang diselenggarakan oleh Balai Latihan Kerja ( BLK ) Kendari ini diadakan di Gedung Sanggar Seni, Desa Morikana, Kecamatan Mawasangka Tengah.

Kegiatan Pelatihan tersebut mendapat sambutan baik dari masyarakat, hal itu terlihat dari tingkat antusias warga untuk mengikuti program dari Kementrian Ketenagakerjaan itu.

Dalam acara pembukaan tersebut turut pula hadir Kepala BLK Kendari Dr.La Ode Haji Polondu, S.Pd., M Pd, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Buton Tengah La Saripi, Camat Mawasangka Tengah Hamka, Kapolsek Lakudo IPDA Busrol, dan beberapa tokoh masyarakat yang menjadi undangan acara tersebut.

Bupati Buton Tengah H.Samahuddin, SE mengharapkan agar peserta dari pelatihan yang didakan oleh BLK Kendari tersebut bisa semakin meningkatkan keterampilan dan kualitas Sumber daya Manusia ( SDM ) yang unggul demi mewujudkan Misi dari Pemerintah Daerah untuk Kesejahteraan sosial masyarakat Buteng yang berkesinambungan.

“Insha Allah, setelah mengikuti kegiatan pelatihan ini, pemerintah daerah akan berikan modal supaya hikmah dari kegiatan bisa jadi mata pencaharian masyarakat. Kita akan selalu dukung dan membantu supaya masyarakat sejahtera,” ungkap Bupati Buteng dalam sambutannya.

Dikesempatan yang sama Kepala Balai Latihan Kerja Kendari Dr. La ode Haji Polondu, S.Pd., M.Pd menyatakan bahwa Pelatihan berbasis kompetensi Non-Institusional 2020 merupakan daerah pertama yang menjadi tujuan dari empat Kabupaten di Sulawesi Tenggara yang menjadi lokasi pelatihan.

“Kami datang membawa instruktur dari Kendari dan mereka tidak boleh pulang sampai pelatihan ini selesai dan masyarakat mampu untuk menguasai ilmu dari pelatihan ini. Untuk biaya transportasi dan konsumsi peserta kami yang akan siapkan. ”tutur Kepala BLK Kendari.

Pelatihan yang rencananya akan diadakan sampai November ini benar benar menjadi bukti nyata dari salah satu visi Bupati Buteng untuk mensejahterakan masyarakat dan menciptakan Sumber Daya Manusia yang unggul dan mandiri.

Reporter : Raita Afu

Editor : YA