Sulkarnain Imbau Ketua RT dan RW Mudahkan Urusan Warga

Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir saat memberikan sambutan pelantikan dan pengukuhan ketua RT dan RW Kelurahan Lepo-Lepo, Kecamatan Baruga
Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir saat memberikan sambutan pelantikan dan pengukuhan ketua RT dan RW Kelurahan Lepo-Lepo, Kecamatan Baruga

TEGAS.CO., KENDARI – Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir menghimbau kepada ketua RT dan RW agar melaksanakan tugas memudahkan urusan warganya.

Hal itu ia sampaikan saat memberikan sambutan pelantikan dan pengukuhan ketua RT dan RW Kelurahan Lepo-Lepo, Kecamatan Baruga, Kamis (7/1/2021).

Iklan KPU Sultra

“Saya sampaikan bahwa dengan dikukuhkannya saudara-saudara sekalian sebagai ketua RT dan ketua RW itu berarti bahwa kita pilih siap untuk mengayomi, melindungi, dan memudahkan keperluan warganya,” ucapnya.

Wali kota menyampaikan, acara pengukuhan hari ini harus dimaknai sebagai momen menyatakan tekad memikul tanggung jawab menjalankan tugas sebagai RT dan RW.

“Hari ini sudah dikukuhkan, artinya hari ini kita sudah mulai bekerja melayani warga. RT dan RW terpilih siap menjalin sinerginisitas dan merangkul elemen masyarakat. Termasuk merangkul pihak yang kalah saat kompetisi pemilihan RT RW,” imbaunya.

Oleh karena itu, wali kota menitip pesan pada ketua RT dan RW agar nantinya hadir di tengah warganya bisa menjadi jembatan menyampaikan aspirasi ke pemerintah. Termasuk mensosialisasikan program pemkot dan pemerintah pusat.

“Tugas ini tidak ringan karena melayani masyarakat di mana betul-betul kita terlibat di dalam masyarakat. InshaAllah mereka tahu kita bukan superman yang bisa menyelesaikan semua masalah, tetapi dengan mendengarkan keluhan masyarakat, mereka sudah paham kita hadir untuk mereka,” tutupnya.

 

Penulis: Mas’ud
Editor: H5P

Komentar