TEGAS.CO,. BUTON TENGAH – Usaha dan tekad Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buton Tengah (Buteng) dalam merealisasikan proyek pembangunan dermaga feri Tolandona kini mendapatkan angin segar. Pasalnya, pemerintah pusat menyetujui pembangunan yang nantinya dapat menopang ekonomi masyarakat maupun daerah.
Hal ini disampaikan, Bupati Buteng, H Samahuddin usai meninjau langsung lokasi pembangunan dermaga veri Tolandona, bertempat di kelurahan Tolandona, Rabu (31/3). Ia menyatakan, bahwa anggaran untuk pembangunan dermaga tersebut sudah ada dan pembangunannya mulai dikerjakan pekan depan.
“Untuk tahap awal, kita mendapatkan kucuran dana Rp 15 milyar bersumber dari APBN. Dan di 2022 kita akan mendapatkan anggaran tambahan lagi,” ujarnya.
Selanjutnya, Suami Hj Jusniar Samahuddin itu menjelaskan bahwa proyek pembangunan dermaga feri Tolandona sejatinya, tidak akan terealisasi tahun ini. Namun, karena usaha tekad dan kesungguhan Pemkab Buteng dan doa masyarakat, akhirnya Pembangunannya bisa terlaksana dan secepatnya akan dikerjakan.
“Iya, ini berkat doa dan kerja Pemkab Buteng. Apalagi, dermaga pelabuhan feri Tolandona sejak dari dulu di idam-idamkan masyarakat,” ucapnya.
Untuk sementara, Lanjut orang nomor satu Buteng itu menuturkan, saat pembangunan dimulai. Ia sudah berbicara kepada pihak ke tiga sekaligus pengelola proyek dermaga untuk memperkerjakan putra daerah. Dan hal tersebut direspon dengan baik.
“Saya sudah minta kepada kontraktornya. Untuk buruh kasar, putra daerah bisa diperkerjakan. Karena, untuk pekerjaan lainnya, itu dikerjakan yang memang ahlinya,” tuturnya.
Terkahir, Ketua DPC Buteng berharap kepada masyarakat untuk mengawal pembangunan dermaga feri Tolandona. Sebab, dengan adanya pelabuhan tersebut, ekonomi masyarakat maupun daerah dapat meningkat, karena tempatnya yang strategis, akses jalannya pun sangat memudahkan masyarakat.
“Saya berharap. Mari kita kawal pembangunan dermaga feri tolandona. Semoga realisasinya dapat terlaksana dengan baik. Agar difungsikan secepat mungkin,” harapnya.
Sementara itu, anggota DPRD Buteng, Saal Musrimin Haadi sangat mendukung dengan adanya pembangunan proyek dermaga feri Tolandona. Menurutnya, dengan adanya pembangunan ini, ekonomi masyarakat tentunya bakal meningkat.
“Secara pribadi saya sangat mendukung. Apalagi, sejak dulu kami idamkan pembangunan Dermaga tersebut. Dan Alhamdulillah bisa dibangun tahun ini,” katanya.
Bahkan, politisi PDI-Perjuangan sendiri akan membantu mengawal dan membekap pembangunan dermaga feri Tolandona. Agar, pekerjaannya nanti bisa berjalan baik dan lancar. Sehingga, hasilnya bisa dirasakan cepat oleh masyarakat.
“Sesuai apa yang disampaikan Bupati Buteng, kami siap mengawal pembangunan nya agar berjalan dengan lancar,” ungkapnya.
Saal sendiri tak lupa mengucapkan banyak apresiasi atas kinerja Pemkab Buteng, yang sudah bekerja dengan baik. Semoga, program-program kedepannya, bisa terus dicapai. Apalagi ini demi kesejahteraan masyarakat.
“Secara pribadi kami ucapkan apresiasi atas kinerja Pemkab Buteng. Sehingga, Pembangunan dermaga Veri Tolandona bisa terwujud,” pungkasnya.
Peliput : LRA11
Editor : YA
Komentar