TEGAS.CO., KOLAKA – Viral seorang ibu penumpang kapal Ferry melahirkan bayinya di atas Kapal Raja Dilaut, di pelabuhan penyeberangan Kolaka, pada Selasa siang, (06/04 2021) kemarin,
Setelah menjalani proses persalinan selama satu jam, ibu tersebut akhirnya melahirkan bayi perempuan yang diberi nama Putri Raja Dilaut, sesuai nama Kapal Ferry tersebut, tak hanya menghebohkan penumpang lainnya foto sang bayi pun viral di media sosial.
Perawat kesehatan pelabuhan kelas II Kendari, dr. Leny Listiani mengatakan, penumpang tersebut diketahui bernama ibu Hikmah Febriani, warga Kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan.
“Setelah satu jam dibantu perawat kesehatan pelabuhan dan puskesmas Kolaka, bayi perempuan pun lahir dari persalinannya,” ujar Leny.
Ibu Hikmah Febriani, kata Leny, berhasil melahirkan bayi dengan selamat dan berbobot normal tanpa kurang satu apa pun.
Setelah lahir, lanjut Lebi, bayi imut itu langsung diberi nama Putri Raja Dilaut, sesuai nama kapal Ferry tersebut.
Sontak saja, tambahnya, kejadian ini tak hanya menghebohkan penumpang lainnya tetapi juga viral di media sosial.
“Penumpang tersebut warga Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, yang datang di Kolaka untuk menghadiri pesta keluarganya di Kecamatan Toari, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara. Namun, saat perjalanan dari Kecamatan Toari, menuju ke Pelabuhan ibu tersebut sudah mengalami pecah ketuban namun tak memberitahu suami dan ibu kandungnya,” kata Leny.
Pada akhirnya, terang Leny, saat tiba di pelabuhan penyeberangan Ferry Kolaka, Hikmah langsung naik di atas kapal Ferry Raja Dilaut dan langsung merasakan kesakitan.
“Beruntung segera dibantu oleh perawat kesehatan pelabuhan guna melancarkan persalinannya,” ucap Leny.
Hikmah Febriani kemudian dibawa ke Puskesmas Kolakaasi, Kabupaten Kolaka, untuk mendapat perawatan medis pasca melahirkan, sementara biaya persalinannya ditanggung oleh pihak kapal.
Reporter: Zikin
Editor: H5P
Komentar