TEGAS.CO.,PURWOREJO – Kejuaraan Sepak takraw yang memperebutkan piala karang taruna Watudhuwur Burno Purworejo Digelar di GOR desa Watudhuwur Burno Purworejo Minggu 20/6/2021 berhasil dimenangkan regu Sepak takraw Repka D.
Kejuaraan terbuka yang diikuti oleh 40 regu dari Purworejo, Bantul Dan Sleman. Dalam pertandingan ini Repka mengirimkan 5 regu sedangkan tuan rumah Burno mengirimkan 5 regu.
Regu Repka Purworejo mendominasi hasil pertandingan. Di partai final Repka D mengalahkan Repka C 2-0 ( 21-17, 21-14). Sedangkan perebutan tempat ketiga Repka A mengalahkan Prasan Pituruh Purworejo 2-0 (21-10, 22- 12).
Menanggapi hasil ini, pemain sekaligus pemain Repka Agus Bowo, mengaku gembira dengan hasil ini. “Saya bersyukur kami bisa mendominasi pada ajang kejuaraan terbuka ini. Banyak pemain muda kami yang sudah mulai bagus dalam bermain,” ujar Bowo, Senin (21/6/2021).
Dari kejuaraan ini Bowo berharap kejuaraan ke depan tetap digelar. “Saya pribadi dengan Sepaktakraw ini bisa menambah gairah sepaktakraw ke seluruh pelosok Purworejo, selain itu menambah persaudaraan sepak takraw. Dan juga untuk menambah jam bermain khususnya pemain muda agar siap bertanding di liga sepak takraw,” harap Bowo.
Sementara itu ketua panitia kejuaraan Romadhon Kipli seusai pertandingan mengatakan “Kami dari panitia sangat antusias dan bersemangat dan sangat mendukung. karena bulan Agustus mau dibuat acara yang lebih meriah lebih besar hadiahnya. Biar pemuda-pemuda watu Dhuwur lebih giat berlatih karena dengan adanya turnamen dapat menambah pengalaman, ilmu, persaudaraan antar klub sepak takraw di Purworejo”.
Dalam kejuaraan ini tetap menggunakan protokol kesehatan dan diselenggarakan secara.
Reporter: Edi Sulton
Editor: H5P
Komentar