Ponpes Ash-Shiddiq SMP Muhammadiyah 5 Kalinyamatan Gelar Debat dan Pemilihan Ketua IPM

Berita Utama1640 Dilihat
Debat pemilihan calon ketua dan wakil ketua IPM

TEGAS.CO.,JEPARA – MBS Ash-Shiddiq SMP Muhammadiyah 5 Kalinyamatan adakan debat dan pemilihan ketua serta wakil ketua IPM pada 23 Oktober 2021/16 Rabi’ul Awal 1443 H di gedung aula SMP Muhammadiyah 5 Kalinyamatan.

Sebelum acara debat dan pemilihan ketua dan wakil ketua IPM periode 2021-2022 kepala sekolah SMP Muhammadiyah 5 Kalinyamatan dan mudir MBS Ash-Shiddiq yaitu Andika Fajri Mubarrak, S.Pd, M.Pd memberikan sambutan pembuka.

Pada sambutan tersebut, beliau menyampaikan bahwa kegiatan itu merupakan salah satu ikhtiar atau usaha dalam rangka memperkenalkan bingkai-bingkai perjuangan Muhammadiyah kepada kader-kader muda.

Selain hal itu Ia juga mengharapkan agar seluruh anggota atau punggawa IPM dapat bergerak progresif serta diiring dengan kemampuan spiritual dan intelektual yang kuat lagi mumpuni.

Pemungutan suara

Sebelum Kepsek menutup sambutannya, beliau juga berpesan agar punggawa IPM selalu semangat dalam menjalankan organisasi, karena akan banyak bersinggungan dengan banyak orang yang berbeda-beda isi kepalanya. Namun hal itu bukanlah menjadi permasalahan yang berarti jika semua unsur yang ada dalam IPM senantiasa memegang teguh baik visi maupun misi organisasi IPM sebagai dasar untuk melangkah.

Kemudian para kandidat pun mempresentasikan visi misi dan program sekaligus tanya jawab yang dilakukan oleh masing-masing kandidat. Setelah debat berakhir, acara tersebut dilanjutkan dengan pemilihan Ketua dan Wakil Ketua IPM oleh seluruh siswa dan guru SMP Muhammadiyah 5 Kalinyamatan serta setelahnya dilakukan penghitungan suara.

Reporter: Edi Sulton
Editor: H5P

Komentar