Eratkan Silaturahmi, DPP LAT Gelar Buka Puasa Bersama

Sekretaris Jenderal DPP LAT, Drs Bisman Saranani M Si
saat memberikan sambutan

TEGAS.CO, KENDARI – Bulan suci Ramadhan merupakan bulan dimana seluruh amalan dilipatgandakan pahalanya. Ini juga menjadi suatu momentum titik balik manusia untuk mensucikan diri.

Kemuliaan bulan suci Ramadhan 1443 Hijriyah 2022 Masehi ini pula yang dimanfaatkan oleh jajaran Pengurus DPP Lembaga Adat Tolaki (LAT) dibawah kepemimpinan Ketua Umum Drs H Masyhur Masie Abu nawas M.Si dan Sekretaris Jenderal Drs Bisman Saranani M Si untuk mempererat tali silaturrahim dan dijadikan sebagai momentum untuk saling memaafkan serta mensucikan diri selama menjalani ibadah puasa.

Hal tersebut tampak pada Rabu sore (13/4/2022), saat DPP LAT menggelar kegiatan buka puasa bersama Wakil Gubernur Sultra, Dr H Lukman Abunawas SH M.Si MH, Keluarga Besar Tolaki, dan Tamalaki.

Hadir dalam kegiatan buka puasa bersama Wakil Gubernur, HIPTI, Dewan Pakar, IMTAK, dan Tamalaki.

Acara berlangsung dengan khidmat dihalaman Kantor DPP LAT diawali dengan ceramah agama oleh Ustadz Bahrin S. Ag MA yang kemudian dilanjutkan sambutan dari Wakil Gubernur Dr H Lukman Abunawas.

Wakil Gubernur Sultra, H Lukman Abunawas dalam sambutannya mengungkapkan, bahwa sebagai umaro (pemimpin) di Provinsi Sulawesi Tenggara sudah menjadi kewajibannya untuk dapat menghimpun dan mengeratkan berbagai komponen masyarakat dalam ikatan silaturrahim, terutama di bulan suci Ramadhan.

“Kegiatan buka puasa di bulan suci Ramadhan ini merupakan momentum yang sangat tepat untuk berkumpul kembali dalam mempererat tali silaturahim yang mungkin selama ini kita tinggalkan karena kesibukan masing-masing. Mari kita manfaatkan hari ini untuk mensyukuri nikmat persaudaraan dalam akidah Islam dan saling memaafkan antar sesama,” ujar Wakil Gubernur LA.

Lukman Abunawas juga mengajak seluruh hadirin tidak henti-hentinya mensyukuri nikmat yang telah di anugerahkan oleh Allah SWT, karena tidak sedikit saudara, sahabat dan handai taulan yang tidak dapat berkumpul dan menjalankan ibadah puasa dikarenakan sedang sakit, serta mengajak semua hadirin untuk menyisihkan rezekinya untuk infaq dan sedekah bagi umat islam yang sangat membutuhkannya

“Sudah sepantasnya sebagai hamba Allah yang beriman kita senantiasa mensyukuri nikmat iman, kesehatan dan kesempatan yang di anugerahkanNya, dengan demikian Insya Allah kita akan menjadi orang yang beruntung,” tambah Lukman Abunawas.

Buka puasa bersama itu diawali dengan menikmati takjil yang telah disediakan, setelah itu para undagan turut melaksanakan shalat Maghrib berjamaah di Masjid yang kemudian diakhiri dengan makan malam bersama. Menariknya santap malam disediakan dengan makanan khas Tolaki (Mosonggi).

Acara buka puasa bersama itu diakhiri dengan acara silaturahmi dan diskusi terkait pendirian pondok pesantren hafiz Quran di Kelurahan Labibia Kota Kendari.

TIM

Komentar