Rapat Paripurna HUT Kota Kendari, Wali Kota Beberkan Prestasi Pembangunan pada Anggota Dewan

Rapat Paripurna HUT Kota Kendari, Wali Kota Beberkan Prestasi Pembangunan pada Anggota Dewan

TEGAS.CO,. KENDARI – Di hadapan pimpinan dan anggota DPRD setempat, Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir membeberkan sejumlah prestasi pembangunan dalam rapat paripurna DPRD Kota Kendari, Senin (9/5/2022).

Didampingi Wakil Wali Kota Kendari Siska Karina Imran, Sulkarnain mengatakan bahwa di berbagai sektor, pemerintah kota (Pemkot) Kendari telah menetapkan prioritas untuk meningkatkan pelayanan publik seperti peningkatan kualitas sumberdaya manusia, penataan kota yang berbasis ekologi, dan terus meningkatkan daya saing ekonomi.

Iklan ARS

Sejumlah prestasi pembangunan kata wali kota, Pemkot Kendari diganjar berbagai penghargaan diantaranya, penghargaan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) memperoleh peringkat lima besar nasional, penghargaan kinerja Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) predikat B, penghargaan kinerja pelayanan publik wilayah tiga predikat A. Penghargaan Swasti Saba Wistara untuk Kota Sehat, Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STMB) Award kategori sehat.

“Penghargaan kota peduli hak asasi manusia tingkat nasional, penghargaan Kota Layak Anak (KLA) kategori Nindya, penghargaan penggelolaan keuangan yang mendapatkan nilai Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) selama delapan tahun berturut-turut. Penghargaan kota inovatif, penghargaan Monitoring Center for Prevention (MCP) dari KPK,” tutur wali kota.

Di tengah prestasi capaian pembangunan dan penghargaan, wali kota mengatakan, masih banyak yang harus kita upayakan. Karena pembangunan harus terus berkelanjutan dan tidak akan pernah mencapai akhirnya.

Sebelum mengakhiri sambutannya, wali kota menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada DPRD Kota Kendari dan Forkopimda atas sinergitas dan kekompakan utamanya pada saat pandemi Covid 19.

“Apa yang kita capai hari ini adalah prestasi yang sudah ditorehkan oleh para pendahulu kita,” ujar orang nomor satu kota Kendari ini.

Di kesempatan yang sama, Ketua DPRD Kota Kendari, Subhan menyampaikan, di HUT Kota Kendari tahun ini untuk saling bersinergi dan partisipasi untuk memberdayakan kesuksesan yang ada di Kota Kendari.

Subhan berujar, memiliki SDM yang banyak dan handal dan sumberdaya, kini saatnya semuanya bersatu dan menanamkan rasa cinta di kota Kendari.

“Kesempatan ini akan dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kota kota Kendari dan mewujudkan kota Kendari sebagai kota sukses,” pungkasnya.

Komentar