Dikbud Konawe Genjot Peningkatan Mutu Pendidikan

Dikbud Konawe Genjot Peningkatan Mutu Pendidikan
Kadis Dikbud Kab. Konawe, Dr. Suryadi

TEGAS.CO., KONAWE – Meningkatan mutu dan kualitas pendidikan dalam satu wilayah bukanlah suatu hal yang mudah, hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud), Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Kepala Dinas Dikbud Konawe, Dr. Suryadi saat ditemui menerangkan dirinya masih terus berupaya di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) agar mendapatkan fasilitas Infrastruktur digitalisasi pendidikan, Jumat (21/10/2022).

Iklan Pemkot Baubau

Hal tersebut dilakukan agar seluruh sekolah di Kab. Konawe memiliki perangkat digitalisasi yang memadai.

“Kami telah mengusulkan di Kemendikbud untuk penambahan fasilitas, diantaranya pengadaan laptop dan komputer,” jelasnya.

Tidak hanya itu, lanjut Suryadi setiap sekolah digenjot untuk mendapatkan infrastruktur yang memadai, pihaknya juga mendorong agar dapat mengakses jaringan internet serta memiliki website.

Sebab, masih ada sekolah yang tak memiliki perangkat infrastruktur, walaupun dibeberapa sekolah telah memiliki alamat website sendiri.

“Kami terus berupaya agar seluruh sekolah yang ada di Konawe, termaksud di pelosok bisa memiliki akses tersebut apalagi di zaman era kemajuan teknologi seperti sekarang ini, itu sangat penting,” ungkapnya.

Kadis juga berharap apabila hal tersebut berhasil dilakukan, maka peningkatkan aksesibilitas pendidikan secara merata di Konawe akan semakin baik.

PENULIS : RICO

Komentar