Example floating
Example floating
BaubauBerita Utama

Hari Ketiga Porprov ke-XIV Sultra, Kota Baubau Pimpin Sementara Perolehan Medali

2078
×

Hari Ketiga Porprov ke-XIV Sultra, Kota Baubau Pimpin Sementara Perolehan Medali

Sebarkan artikel ini

 

Hari Ketiga Porprov ke-XIV Sultra, Kota Baubau Pimpin Sementara Perolehan Medali
Logo Porprov ke-XIV Sultra

TEGAS.CO, BAUBAU – Hari ketiga pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-XIV Sulawesi Tenggara (Sultra) 2022, Kota Baubau menduduki peringkat pertama perolehan medali. Senin (28/11/2022).

Hal itu berdasarkan data sementara Panitia Pelaksana (Panpel) KONI Sultra, Kota Baubau berhasil mengumpulkan 15 medali emas, 11 perak, 6 perunggu total 32 medali.

Diurutan kedua ditempati tuan rumh Kabupaten Buton dengan perolehan 7 medali emas, 9 perak, 10 perunggu total 26 medali.

Kemudian disusul Kabupaten Muna dengan perolehan 9 medali emas, 6 perak, 9 perunggu total 24 medali. Urutan keempat Kabupaten Konawe Utara dengan perolehan 10 medali emas, 1 perak, 3 perunggu total 14 medali.

Urutan kelima, dipegang Kabupaten Konawe dengan perolehan 2 medali emas, 9 medali perak, 7 perunggu total 18 medali. Keenam, Kabupaten Konawe Selatan dengan perolehan 5 medali emas, 3 perak, 8 perunggu total 16 medali.

Hari Ketiga Porprov ke-XIV Sultra, Kota Baubau Pimpin Sementara Perolehan Medali
Daftar perolehan medali hari ketiga

Ketujuh, Kota Kendari berhasil memperoleh 7 medali emas, 1 perak, 5 perunggu total 13 medali. Kemudian diurutan kedelapan Kabupaten Bombana dengan perolehan 4 medali emas, 4 perak, 3 medali perunggu total 11 medali.

Urutan kesembilan Kabupaten Muna Barat dengan perolehan 3 medali emas, 2 perak, 5 perunggu total 10 medali. Kesepuluh Kabupaten Buton Utara dengan perolehan 1 medali emas, 1 perak, 1 perunggu dengan total 3 medali.

Sedangkan Kabupaten Kolaka Utara menduduki peringkat kesebelas dengan memperoleh 1 medali perak dan 4 medali perunggu total 5 medali. Selanjutnya ranking duabelas Kabupaten Kolaka dengan meraih 1 perak, 3 perunggu total 4 medali.

Ranking tigabelas ditempati Kolaka Timur dengan 1 perak, 1 perunggu total 2 medali. Urutan keempatbelas Kabupaten Konawe Kepulauan dengan 2 perunggu.

Peringkat kelimabelas ditempati Kabupaten Buton Selatan dengan memperoleh 1 medali perunggu. Keenambelas ditempati Kabupaten Wakatobi dengan 1 medali perunggu.

Terakhir peringkat ketujuhbelas adalah Buton Tengah belum memperoleh medali.

Untuk diketahui, Porprov ini dibuka langsung oleh Gubernur Sultra H Ali Mazi pada 26 November 2022 di Kabupaten Buton dan akan berakhir pada 3 Desember 2022 di Kota Baubau. Kegiatan ini diikuti 17 kabupaten/kota dengan mempertandingkan 39 Cabang Olahraga (Cabor).

Penulis : JSR
Publisher : O³

Terima kasih

error: Jangan copy kerjamu bos