Mendagri: Pemprov Agar Menyelesaiakan Isu Nasional di Sultra

tegas.co, KENDARI, SULTRA – Dalam rangka penyusunan RKPD Provinsi Sulawesi Tenggara tahun 2018, Pemerintah Provinsi Sultra menggelar Musrembang dengan tema Memantapkan Perekonomian Daerah Melalui Pembangunan Infrastruktur Untuk Mendorong Investasi Menuju Sultra Sejahtera, Mandiri dan Berdaya Saing. Kegiatan ini berlangsung di salah satu hotel di kota kendari, selasa ( 11/4).

Musrenbang provinsi yang di ikuti 17 Kabupaten Kota di Sultra yang di gelar di salah satu Hotel di kendari siang tadi. FOTO : BAIM. J
Musrenbang provinsi yang di ikuti 17 Kabupaten Kota di Sultra yang di gelar di salah satu Hotel di kendari siang tadi.
FOTO : BAIM. J

Mewakili Menteri Dalam Negeri H. Hadi Prabowo M.M (Sekretaris Utama Badan Nasional Pengelola Perbatasan) menyampaikan, bahwa ini merupakan tahapan yang panjang yang telah dimulai dari desa, kelurahan dan kecamatan dan gabungan SKPD untuk mendorong investasi Sultra lebih maju lagi.

Iklan KPU Sultra

“Tujuan dari pada pembangunan adalah untuk menciptakan lapangan pekerjaan baik itu di eksekutif, legislatif dan lain lain”,Ujarnya dihadadapan seluruh peserta Musrenbang yang dihadiri para Bupati dan Walikota di Sultra.

Menurutnya, terhadap isu isu yang beredar di Kementrian diharapakan agar melakukan revisi maupun penyempurnaan, Sehingga apa yang diharapkan menjadi semakain baik dan mampu menyelesaiakan permasalahan di Sultra. Dalam pemenuhan terhadap permasalahan sosial dasar, mengutamakan pemenuhan infrastruktur dan peningkatan pertumbuhan, khususnya di Sultra.

“Ini tentunya perlu ada penajaman dan pencermatan kembali Prioritaskan pembangunan meliputi pembangunan daerah maupun perkotan,”Uungkapnya.

Berdasarkan yang dicemati isu yang dihadapi rendahny pemberdayaan SDM pengembangan potensi budaya dalam mendukung kemajuan Sultra. Kalau dilihat dari sisi sektor meliputi dari semua itu, Diharapkan untuk di 2018 mampu mengatasi permasalahan maupun isu isu strategis pembangunan di Sultra.

BAIM J / HERMAN

Komentar