Polisi Amankan Kurir Shabu di Muna dengan BB 30 Sachet

Kapolsek Katobu, Iptu LM Arwan saat menunjukan barang bukti sabu yang berhasil diamankan dari ED

TEGAS.CO,. MUNA – Kepolisian Sektor (Polsek) Katobu, Polres Muna, Polda Sultra, berhasil amankan kurir narkoba jenis shabu, ED (inisial), Sabtu(29/10/2022) sekitar pukul 10.00 Wita.

Pemuda jalan Ki Hajar Dewantara, Kecamatan Katobu, Kabupaten Muna itu diamankan usai gelagatnya mencurigakan. Alhasil, berkat kesigapan Kanit Binmas, Aipda Yudhi Kristianto dan Bhabinkamtibmas Aipda Deabidin ditemukan 30 sachet shabu saat dilakukan penggeledahan.

Iklan KPU Sultra

Kapolres Muna, AKBP Mulkaifin melalui Kapolsek Katobu IPTU LM Arwan menyebut, gelagat EB sangat mencurigakan saat berada ditempat pembuangan sampah. Berkat kesigapan personil Binmas sehingga berhasil diringkus.

“Saat melakukan patroli rutin, kedua personil kami melihat seorang pemuda sangat mencurigakan. Sehingga didekati dan dilakukan penggeledahan. Hasilnya ditemukan narkoba jenis shabu,” kata Arwan.

Lanjutnya, BB 30 sachet yang berhasil didapatkan bersama ED, kini diamankan oleh pihak kepolisian. Perkaranya pun telah mulai di lidik oleh Polres Muna.

“Selanjutnya ditangani unit Reserse Narkoba Polres Muna,” terangnya.

Sementara itu, Kasat Narkoba Polres Muna, IPTU Junaidi menyampaikan ED saat ini tengah menjalani pemeriksaan di unit Resnakoba Polres Muna.

“Masih sementara diperiksa, hasilnya nanti dikabari,” ujarnya.

Komentar