TEGAS.CO., KENDARI – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) harus menggali sumber-sumber pendapatan asli daerah (PAD) dari berbagai sektor, salah satunya dermaga yang dimiliki saat ini.
Gna mengoptimalkan pendapatan PAD pada fasilitas dermaga, Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) tahun 2022 merehabilitasi Dermaga Donggala.
Hal tersebut dikatakan Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Sultra Muhammad Rajulan, Kamis (17/11/2022) di DPRD Sultra.
Rajulan menjelaskan, rehabilitasi Dermaga Donggala karena kondisinya sudah sangat parah dan akhirnya bantalan lantainya diganti kayu padahal seharusnya besi.
Dampak kerusakan bantalan lantai tersebut, Rajulan bilang berimbas kendaraan roda empat khususnya truk berukuran besar tidak bisa masuk di Dermaga Donggala.
“Makanya di tahun 2022 kita membuat plengsengan di sana (Dermaga Donggala) nanti setelah ada plengsengan, dermaga yang ada itu kita akan rehab lagi,” jelasnya.
Rajulan mengatakan, saat ini rehabilitasi Dermaga Donggala sementara dilakukan dan diperkirakan akan selesai bulan November 2022.
Selain merehabilitasi dermaga, pihaknya juga memperbaiki sarana fasilitas pendukung dermaga seperti ruang tunggu, toilet termasuk ruang tunggu penumpang.
“Karena selama ini memang WC-nya tidak terpelihara, airnya tidak ada dan kemudian kebersihannya tidak diperhatikan,” katanya.
“Nah kita benahi itu semua sehingga fasilitas itu bisa dimanfaatkan oleh masyarakat dalam hal ini pengguna jasa kapal penyeberangan,” kata Rajulan.
Rajulan mengungkapkan, Pemprov Sultra berkomitmen akan terus berupaya mengoptimalkan fasilitas dermaga di Sultra. Hal itu dilakukan guna membangkitkan perekonomian masyarakat dan menjangkau konektivitas antar daerah.
REDAKSI
Komentar