tegas.co., KENDARI SULTRA – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar Rapat Kerja (Raker) membahas sejumlah program, Kamis, (11/5/2017).
Diantara program yang menjadi prioritas yakni, penyelenggaraan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang Minggu ini tahap pertama dilaksanakan.
Raker dipimpin langsung Ketua PWI Provinsi Sulawesi Tenggara, Sarjono, dihadiri sejumlah pengurus dan panitia pelaksana UKW, Samsu.
“Program ini sesuai aspirasi kawan-kawan wartawan dan kita sudah sepakati sejumlah program diantaranya penyelenggaraan UKW serta anjangsana serta beberapa agenda besar lainnya,”kata Sarjono.
Semntara itu, Ketua Panitia UKW, Samsu menegaskan, UKW sangat penting dilaksanakan untuk meningkatkan kapasitas dan kompetensi wartawan dalam menjalankan tugas sehari – hari.
“Sudah dipastikan 3 penguji yang akan datang dari pusat. Untuk 3 penguji ini dengan jumlah 21 peserta,” jelasnya.
Samsu menambahkan, UKW yang akan diawali dengan Bimbingan Teknis (Bintek) pada Jumat 12 April dan 13-14 April pelaksanaan UKW.
Dengan diadakannya UKW, panitia pelaksana tak menduga akan mendapatkan banyak pendaftar sehingga dimungkinkan akan berlanjut dalam waktu dekat UKW tahap dua.
MAS’UD
Komentar