Pemkot Baubau Siap Tampilkan Produk UMKM di Pameran Halo Sultra

Pemkot Baubau Siap Tampilkan Produk UMKM di Pameran Halo Sultra

TEGAS.CO, BAUBAU – Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau bersiap mengikuti pameran Halo Sultra dalam rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) Sultra yang ke-60.

Iklan ARS

Pameran Halo Sultra dilaksanakan pada 23 – 25 April 2024 akan berlangsung di area MTQ Kendari yang diikuti 17 kabupaten/kota dengan menampilkan produk unggulan UMKM.

Hal itu disampaikan oleh Asisten II Setda Kota Baubau, Hj. Asmahani. Kata dia, pameran Halo Sultra kali ini akan berbeda dari sebelumnya.

Karena, jelasnya, pada pameran ini 17 kabupaten/kota di Sultra termasuk Pemkot Baubau akan menampilkan produk unggulan masing-masing daerah.

”Alhamdulillah tadi kita sudah melakukan rapat beberapa OPD terkait kegiatan pameran untuk persiapan mengikuti di Halo Sultra,” kata Asmahani. Menurutnya, fokus pameran Halo Sultra masih tentang menampilkan produk daerah masing-masing.

Untuk Kota Baubau, sebutnya, akan menyiapkan produk unggulan daerah termaksud akan membawa beberapa UMKM yang dikoordinir oleh OPD terkait.

“UMKM itu merupakan binaan masing-masing seperti Dinas Perikanan, Dinas Koperasi dan UKM, DPMPTSP dan Dinas Perdagangan. OPD yang akan membawa produk unggulan yakni Koperasi dan Perdagangan bekerja sama dengan Dekranas, Perikanan, Pertanian dan PTSP,” ujarnya.

Penulis: JSR

Editor: Yusrif

Komentar