Para Suporter Ini Turun ke Jalan, Ini Yang Dilakukan

Para Suporter Ini Turun ke Jalan, Ini Yang Dilakukan
Sejumlah remaja melakukan penggalan dana untuk membantu bayar denda Persis Solo FOTO : B I S M A

tegas.co., SUKOHARJO, JATENG – Bukan untuk tawuran, tapi para suporter ini berkumpul di beberapa lampu merah di kota Solo Jawa Tengah (Jateng) untuk melakukan penggalangan dana.

Mereka melakukan ini untuk membatu membayarkan denda sanksi Persis Solo, yang sebelumnya dikenakan oleh PSSI.

Menurut keterangan Irwan, salah seorang suportter mengatakan, sanksi itu sendiri diberikian kepada 3 official tim Persis Solo, yaitu Widyantoro (Pelatih Kepala), Komang Putra (Pelatih Kiper) dan Mursyid (Masseur).

Seperti di lampu merah Kartasura ini contohnya, dari anak-anakk sampai dewasa, laki-laki maupun wanita mereka semua turun ke jalan untuk melakukan penggalangan dana.

Dengan bermodalkan sebuah kardus bertuliskan ungkapan perasaan mereka berkeliling di seputaran lampu merah, sambil menyanyikan yel-yel persis.

Acara ini sendiri dilaksanakan pada (13/10/2017) malam dimulai pada pukul 19.00 wib hingga selesai.

“Rencananya uang yang terkumpul dalam penggalangan dana ini akan kami berikan kepada PSSI untuk meringankan beban tim official persis,”tandasnya.

Tak hanya disini saja, mereka terbagi dalam beberapa kelompok dan tersebar di seluruh wilayah Soloraya untuk melakukan aksi serupa.

BISMA SURYA KURNIAWAN

PUBLISHER : MAS’UD